Anggota Komisi IV DPRD Kota Bekasi, Evi Mafriningsianti. PALAPA POS/Yudha.

KOTA BEKASI - Anggota Komisi IV DPRD Kota Bekasi, Evi Mafriningsianti berharap agar pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) online tahun ajaran 2024/2025 bisa berjalan dengan baik. 

Pasalnya, pelaksanaan PPDB online kerap menimbulkan kisruh di masyarakat lantaran banyaknya dugaan kecurangan yang dilakukan sejumlah oknum terkait PPDB. 

"PPDB ini kan secara teknis sudah ada regulasinya. Baik melalui jalur prestasi, zonasi dan afrimasi. Nah, untuk itu, mulai sebelum memasuki jadwal PPDB, saya minta kepada Dinas Pendidikan Kota Bekasi untuk memberikan draft kesiapan PPDB," ujar Evi, Rabu (17/4/2024).

Menurut politisi asal Partai Amanat Nasional (PAN) ini, pelaksanaan PPBD online membutuhkan sinergi antaran sejumlah OPD. Di antaranya, Disdik, Diskominfo, Disdukcapil, dan Dinsos. 

Untuk itu ia berharap, sinergi antar OPD harus berjalan dengan baik dan mampu menghasilkan pelaksanaan PPDB online dengan baik tanpa menimbulkan kekecewaan masyarakat. 

"Dan tugas kami sebagai dewan akan melakukan pengawasan terhadap pelaksaan PPDB online tahun ajaran 2024/2025 agar berjalan dengan kondusif," pungkas Evi. (Adv).

Comments

Leave a Comment

Berita Lainnya

Anggota Komisi IV DPRD Kota Bekasi, Sodikin : Jatirahayu Masih Kekurangan SMA

KOTA BEKASI - Anggota Komisi IV DPRD Kota Bekasi, Sodikin menjelaskan saat ini diwilayah Kelurahan Jatirahayu, Kecamatan Pondokmelati masih kekurangan SMA Negeri.

Honor Linmas di Kota Bekasi Belum Cair, Anggota Komisi III, Abdul Muin Katakan Hal ini

KOTA BEKASI - Anggota Komisi III DPRD Kota Bekasi, Abdul Muin Hafied menyatakan Pemerintah Kota Bekasi segera mencair honor linmas di Kota Bekasi. Dia mengatakan sejumlah angg

Minim Tenaga Pendidik, Anggota Komisi IV DPRD Kota Bekasi Minta Pemerintah Serius Menanggapi

KOTA BEKASI -  Anggota Komisi IV DPRD Kota Bekasi, Evi Mafriningsianti menyoroti masalah krisis tenaga pendidik yang tengah dihadapi di Kota Bekasi. Menurutnya, sekitar 9

Saat Paripurna, Ketua Komisi II DPRD Kota Bekasi Sampaikan Hal ini

KOTA BEKASI - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Bekasi gelar rapat paripurna mengenai Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Wali Kota Bekasi T

Kasus DBD Meningkat, Heri Purnomo Desak Dinkes Kota Bekasi Lebih Serius Penanganan

KOTA BEKASI - Merujuk data Dinas Kesehatan Kota Bekasi, kasus Demam Berdarah Dengue (DBD) mencapai 441 kasus sejak awal tahun hingga tanggal

Study Tour Sekolah Tidak Wajib, Anggota Komisi IV Desak Disdik Kota Bekasi Keluarkan SE

KOTA BEKASI - Orang tua siswa seringkali diberatkan dengan persoalan kegiatan study tour yang diadakan sekolah. Meski hal itu tidak