Ketua DPRD Kabupaten Bekasi, Ade Sukron. PALAPA POS/Robby. (Foto-ist).

Warga Pendatang di Kabupaten Bekasi Harus Punya Kemampuan

KABUPATEN BEKASI - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bekasi terus berupaya menekan angka pengangguran serta memperluas lapangan kerja melalui investasi, UMKM, serta ekonomi kreatif, Kamis (10/4/2025).

Terlebih, para masyarakat dari luar dan ingin menetap tinggal di Kabupaten Bekasi diharuskan untuk memiliki keterampilan supaya memberikan kontribusi positif terhadap pembangunan daerah.

"Harapan kami, bagi saudara-saudara yang ingin tinggal di Kabupaten Bekasi, ikuti prosedur yang ada dan datang dengan persiapan yang matang, terutama dalam hal keahlian,” kata Ketua DPRD Kabupaten Bekasi, Ade Sukron.

Sebagai daerah industri lanjut Ade Sukron, Kabupaten Bekasi memiliki daya tarik bagi masyarakat luar daerah untuk mencari pekerjaan.

Dengan begitu, dirinya menekankan pentingnya kesiapan sumber daya manusia agar keberadaan mereka tidak menambah beban ketenagakerjaan di daerah.

"Harapan besar kami, masyarakat yang datang bisa membuka peluang kerja atau mengembangkan potensi wilayah yang ada,” ucapnya.

Tak hanya itu, Ade juga mendorong para pelaku usaha dari luar daerah yang ingin membuka usaha di Kabupaten Bekasi agar turut menciptakan peluang kerja baru bagi masyarakat lokal. (Rob).

Previous Post Evi Mafriningsianti : Perbaikan Infrastruktur Pasca Banjir Harus Terus Dilakukan
Next PostKetua DPD Partai Nasdem Bekasi Jadi Tersangka Kasus Pagar Laut Segarajaya