
Bupati Taput Nikson Nababan saat menerima bantuan untuk tenaga medis 21 Puskesmas dari organisasi Ikatan Dokter Indonesia (IDI). PALAPAPOS/Alpon Situmorang
IDI Cabang Taput Salurkan Bantuan Untuk Tenaga Medis 21 Puskesmas
TAPANULI UTARA - Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Cabang Tapanuli Utara menyalurkan bantuan kepada tenaga medis di 21 Puskesmas dibawah naungan Dinas Kesehatan. Penyerahan bantuan disampaikan Ketua IDI Taput Sasmito, Wakil Ketua dr Andy Sitompul, Sekretaris dr Donda Purba dan Majelis kode etik dr Saut Hutasoit kepada Bupati Taput Nikson Nababan, Senin (18/5/2020).
Bupati Taput Nikson Nababan menyampaikan terima kasih dan apresiasi atas dukungan organisasi IDI.
“Selama ini, Pemkab Taput yang memperhatikan tenaga medis sebagai garda terdepan penanganan Covid-19 dan termasuk dokter di dalamnya," kata Nikson.
Namun kali ini, dokter yang ikut juga andil berperan membantu Pemkab dalam penanganan Covid-19.
“Inilah bentuk sinerginitas dan saling mendukung, kita mensejahterakan para dokter, dokter pun ikut mendukung tugas Pemkab," pungkasnya.
Ketua IDI Taput Sasmito mengatakan bantuan diserahkan untuk mensuport tenaga medis di 21 Puskesmas.
“Bantuan ini kita himpun dari rekan dokter yang tergabung di organisasi IDI," ungkapnya.
Sasmito menyebutkan 21 paket bantuan tersebut masing-masing berisikan Susu Bearbrand 25 botol, Telur satu papan, kacamata Goggle 5 pieces, Hand Sanitizer 1liter satu botol, Face Shield 6 pieces, Alkohol 70 persen isi 300 Ml 4 botol dan vitamin Diva 2 botol.
“Kita harapkan bantuan APD dan penambah imunitas bagi tenaga medis bisa mendukung ataupun menambah bantuan yang sudah ada," kata Sasmito.
Sasmito mengatakan, sebelumnya pihaknya melalui IDI ikut mendukung tenaga medis yang pernah menjalani isolasi di RSUD Tarutung.
“Kita juga kemarin ada memberikan bantuan penambah imunitas bagi tenaga medis yang diisolasi di rumah sakit," pungkasnya. (als)