Ketua DPD Partai Gerindra Provinsi Jawa Barat, H. Amir Mahpud (tengah) saat diwawancarai. PALAPA POS/Yudha.
KOTA BEKASI - Sebagai bentuk komitmen memenangkan pasangan calon (paslon) nomor urut 3 yakni Tri Adhianto-Abdul Harris Bobihoe dalam kontestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Bekasi, DPC Partai Gerindra Kota Bekasi selenggarakan roadshow konsolidasi kemenangan, Kamis (7/11/2024).
Ketua DPD Partai Gerindra Jawa Barat, H. Amir Mahpud menjelaskan para kader, relawan dan simpatisan harus terus kompak hingga meraih kemenangan pada 27 November 2024 mendatang.
"Kita harus tetap kompak, jangan ada lagi dinamika-dinamika. Dan untuk para kader Partai Gerindra jangan sampai masuk ke wilayah abu-abu," katanya.
Selain itu ia pun menjelaskan kepada para kader, anggota, tim sukses dan relawan untuk tidak jumawa dengan hasil survei yang sudah berjalan selama ini.
"Kita jangan terlalu fokus hasil survei yang tinggi, kita harus berjuang terus sampai selesai Pencoblosan Pilkada Kota Bekasi dan Pilgub Jabar, Gerindra Wajib menang sesuai arahan Presiden Prabowo Subianto," tukasnya.
Penulis : Yudha.
Comments
Leave a Comment