Ilustrasi. PALAPAPOS/Istimewa

Warga Siborongborong Ditemukan Tewas Bunuh Diri

TAPANULI UTARA - Agustinus Zalukhu (35), ditemukan tewas bunuh diri dengan cara menggantungkan diri di kamar di tempat tinggalnya, di Kelurahan Pasar Siborongborong, Kecamatan Siborongborong, Tapanuli Utara, Kamis, (28/2/2019), sekitar pukul 12.00 wib.

Kasubbag Humas Polres Taput Aiptu Sutomo Simaremare saat dikonfirmasi palapapos.co.id mengatakan, kejadian tersebut diketahui setelah Polsek Siborongborong mendapat informasi terkait tewasnya korban bunuh diri tersebut sekira pukul 12.00 Wib, Kamis (28/2/2019).

Berdasarkan informasi tersebut, polisi kemudian melakukan cek TKP. "Sesampainya di lokasi TKP, korban ditemukan sudah dalam keadaan leher terikat sebuah tali dan tidak bernyawa lagi. Pihak kepolisian lantas memotong tali tersebut dan membawa korban ke Puskesmas Siborongborong," terangnya.

Aiptu Sutomo menjelaskan, bahwa atas kejadian tersebut, polisi telah memintai keterangan saksi atas nama Sri Anti Rajagukguk dan Sotarius Zendrato. Pihak keluarga juga disebut telah membenarkan bahwa meninggalnya korban disebabkan bunuh diri. 

"Keluarga korban juga telah membuat surat pernyataan tidak keberatan dan pernyataan agar korban tidak di autopsi," ungkapnya. (eki)

Previous Post Presiden Jokowi Perintahkan Polri Tindak Tegas Penyebar Fitnah
Next PostMahfud MD: ‘Sumbu Makin Pendek’ Jelang Pemilu 2019