Wali Kota Tebing Tinggi Umar Zunaidi Hasibuan ketika melantik Khoiruddin sebagai Direktur PDAM Tirta Bulian yang baru. PALAPA POS/Ronald Pasaribu

Wali Kota Lantik Direktur PDAM Tirta Bulian Tebing Tinggi

TEBINGTINGGI – Wali Kota Tebing Tinggi Umar Zunaidi Hasibuan melantik Direktur PDAM Tirta Bulian Kota Tebing Tinggi, Khoiruddin untuk masa periode 2019-2023 di Gedung Hj Sawiyah Jalan Sutomo Kota Tebing Tinggi, Rabu (31/7/2019.

Dalam sambutannya yang dihadiri Dandim 0204/DS Letkol Kav Syamsul Arifin, pimpinan OPD serta direktur PDAM yang lama Ewin Putra, Wali Kota Umar Zunaidi Hasibuan mengatakan bahwa keberadaan PDAM Tirta Bulian ini sangat urgen dan penting sebagai unit pelayanan kepada masyarakat guna memenuhi kebutuhan air bersih di Tebing Tinggi.

"Tugas dan tantangan direktur PDAM Tirta Bulian yang baru ke depan sangat berat, dimana saat ini pelanggan PDAM Tirta Bulian baru mencapai 58 persen dan 42 persen lagi harus diupayakan dijadikan pelanggan yang baru," tegasnya.

Wali Kota juga mengingatkan kepada direktur yang baru untuk tidak merombak-rombak rencana kerja PDAM Tirta Bulian yang telah disusun oleh direktur yang lama, dan tinggal hanya melanjutkannya saja.

"Tingkatkan terus kerjasama dengan USAID yang sudah berjalan dengan baik selama ini, dan spam regional diupayakan agar pengerjaanya dituntaskan sesuai dengan perencanaan yang telah ada," kata Umar Zunaidi.

Selain itu, Wali Kota juga berharap agar karyawan yang ada saat ini terus dibina dengan baik terutama meningkatkan kualitas para karyawan, sebab untuk apa karyawan banyak tetapi tidak berkualitas dan menjadi beban perusahaan.

Sedangkan kepada direktur yang lama Ewin Putra, Wali Kota menyampaikan terima kasih atas pengabdiannya selama ini di PDAM Tirta Bulian, dan mudah-mudahan di tempat yang baru karirnya akan semakin lebih baik dan sukses. (nal)

Previous Post Direktur Keuangan Angkasa Pura II Miliki Kekayaan Rp28,664 Miliar
Next PostSusun Perda RDTR, Muara Disiapkan Kawasan Strategis Nasional