
Proses pelebaran dan pembukaan jalan lingkar luar Siborongborong, Tapanuli Utara memasuki segmen kedua dan akan segera Ground Breaking dengan pagu sekitar Rp 25 miliar. PALAPAPOS/ Alpon Situmorang
Pagu Rp 25 Miliar, Pembangunan Jalan Lingkar Luar Siborongborong Segera Ground Breaking
TAPANULI UTARA - Dalam waktu dekat pekerjaan pembangunan jalan lingkar luar Siborongborong Tapanuli Utara segera Ground Breaking. Saat ini proses pekerjaaan pelebaran jalan segmen pertama sekitar 6,5 Km sudah selesai dan melangkah segmen dua dari total panjangnya kurang lebih 14 Km.
Kadis PUPR Dalan Nangkok Simanjuntak, Rabu (13/5/2020) membenarkan paket bersumber dari APBN sudah tahapan kontrak.
“Nilainya Rp 25 miliar kurang lebih, dan itu nanti pembangunan jalan Hotmix panjang sekitar 14 Km dengan lebar 13 meter," kata Dalan.
Tidak hanya itu bangunan pendukung berupa Tembok Penahan Tanah (TPT) dan Jembatan akan membuat jalan lingkar luar dari Desa Sitabotabo tembus ke Lobu Siregar I hingga ke Silangit bakalan mengurai kemacetan.
“Tanggungjawab kita yakni pelebaran, pembebasan dan sosialisasi ke warga. Dan sejauh ini hingga melangkah ke segmen dua berjalan baik dan tanpa ada ganti rugi," jelasnya.
Bupati Taput sebut Dalan sangat intens turun bahkan beberapa kali ikut terlibat sosialisasi memberikan pengertian ke warganya.
“Bahkan sangat apresiasi ke warga yang rela lahannya diambil pelebaran, Pak Bupati akan memberikan piagam penghargaan ke mereka," sebut Dalan.
Dalan menambahkan bila nantinya akses jalan itu selesai dibangun, maka potensi sektor perekonomian akan terdongkrak.
“Sangat positif bagi masyarakat sekitar, selain kemacetan terurai, alur daerah itu terbuka menjadi lintasan tranportasi modern, pasti ada investor yang akan membidik," kata Dalan optimistis.
Dalan mengungkapkan sangat bersukur ditengah pemotongan anggaran dari Pemerintah Pusat untuk penanganan pandemi Covid-19, tidak berimbas paket pekerjaan tersebut.
“Inilah upaya Pak Bupati agar dana itu jangan sampai ditarik, dan memang sudah terbukti anggarannya tidak dipotong," pungkasnya. (als)