Program Magang Untuk Mahasiswa Dimulai Tahun Ajaran Baru
KOTA BEKASI - Pemerintah Kota Bekasi saat ini sedang membutuhkan kurang lebih sebanyak 2.600 tenaga pengajar untuk Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri, Selasa, (29/4/2025).
Namun hal tersebut lambat laun akan terselesaikan dengan memberdayakan mahasiswa semester 6 disetiap Universitas yang memiliki program studi pendidikan untuk mengikuti program magang yang di inisiasi oleh Dinas Pendidikan Kota Bekasi.
Terlebih, Sekretaris Dinas Pendidikan Kota Bekasi, Warsim Suryana menjelaskan bahwa program magang tersebut diperkirakan bisa berlangsung saat Juli 2025 mendatang.
"Belum, kita baru Memorandum of Understanding (MoU), target minimal tahun ajaran baru itu sudah bisa berjalan," kata Warsim saat dikonfirmasi.
BACA JUGA : Pemerintah 'Cuek' Dengan Universitas di Kota Bekasi
Selain itu, Warsim mengarahkan kepada para mahasiswa yang siap berkolaborasi dengan pemerintah dalam penambahan tenaga pengajar untuk menghubungi pihak universitas.
Kendati demikian, dirinya menyarankan kepada pihak universitas untuk ketat melakukan seleksi mahasiswa yang akan di ikut sertakan dalam program magang tersebut.
"Itu kan setiap universitas akan lakukan seleksi kepada setiap mahasiswa yang akan magang, yang memiliki kompetensi bagus dan lain sebagainya," ungkapnya.
BACA JUGA : Dinas Pendidikan Akhirnya Libatkan Universitas di Kota Bekasi
Kepada para universitas yang memiliki program studi, lanjut Warsim, diharapkan mampu bersinergi dengan Pemerintah Kota Bekasi.
"Karena kampus akan menugaskan mahasiswanya, terkait dengan jurusannya yang lebih relevan, lalu kompetensinya apakah dia cocok untuk di SD atau SMP," tutupnya. (Yud).