
Senator Parlindungan Purba didampingi Kapolsek Parapat AKP Bambang Priyatno dan Uspika lainnya saat meninjau jembatan Si Dua Dua, yang sudah tiga kali dihantam banjir bandang beberapa waktu lalu. PALAPA POS/Jessiho
Parlindungan Purba: Lakukan Pemotreran Pakai Drone di Kawasan Longsor
SIMALUNGUN - Senator Parlindungan Purba melakukan peninjauan langsung ke lokasi longsor sekaligus meninjau Jalan Alternatif Sitahoan, Jumat (21/12/2818).
Parlindungan mengusulkan supaya mengabadikan titik rawan longsor itu dari udara dengan sistim camera Drone.
Parlindungan didampingi Camat Kecamatan Girsang Sipangan Bolon, Kapolsek Parapat AKP Bambang Priyatno, Dan Ramil 11 Parapat Kapten Inf Prawoto, Sekcam Risdonny Sinaga, memantau lokasi longsor di Jembatan Sidua Dua yang pada saat itu sedang dilaksanakan pembersihan materil dari bahu jembatan.
“Akan kita sarankan supaya titik longsor itu dapat dipotret dengan camera Drone, sehingga kitapun bisa mengetahui dimana saja rawan longsor,” katanya.
Menurutnya, jika ada bekas penebangan pohon pinus seperti yang diberitakan sebagai biang kerok banjir dan longsor supaya dilakukan penyelidikan.
“Silakan diselidiki dengan ptofesional, supaya kejadian yang sama tidak terulang kembali,” ujar dia. (jes)