Puluhan pekerja didatangkan dari Kota Lampung saat menjalani pemeriksaan kesehatan oleh Dinas Kesehatan Kota Tebing Tinggi. PALAPAPOS/Ronald Pasaribu

Waskita Karya Datangkan 32 Pekerja dari Lampung ke Kota Tebing Tinggi

TEBING TINGGI – 32 pekerja Waskita Karya dari Lampung didatangkan ke Kota Tebing Tinggi dan ditampung disalah satu rumah di Jalan Sri Deli Kampung Bicara, Kelurahan Durian Kecamatan Bajenis Kota Tebing Tinggi.

Informasi diperoleh, kedatangan puluhan pekerja PT Waskita Karya sempat membuat resah warga sekitar ini sengaja didatangkan untuk pekerjaan pembangunan jalan tol Tebing Tinggi-Pematang Siantar, Selasa (9/6/2020).

Lurah Durian Zulhadin membenarkan adanya laporan dari warganya terkait kedatangan 32 pekerja dari Kota Bandar Lampung tersebut.

"Setelah menerima laporan dari warga tentang adanya puluhan pekerja yang saat ini telah tinggal di kelurahan Durian, saya langsung meneruskan laporan ini ke Dinas Kesehatan Kota Tebing Tinggi, dan Dinas Kesehatan telah melakukan Rapid Test terhadap puluhan pekerja dari luar kota tersebut," terang Zulhadin.

Sementara Kadis Ketenagakerjaan Kota Tebing Tinggi Iboy Hutapea ketika dihubungi mengatakan pihaknya sebelumnya telah menerima laporan tentang kedatangan puluhan pekerja PT Waskita Karya, dan pihak Dinas Ketenagakerjaan juga langsung melaporkan hal ini kepada Gugus Tugas (Gustu) Percepatan Penanganan Covid-19 Pemerintah Kota Tebing Tinggi.

"Begitu dilaporkan, kita langsung rapat bersama Gustu. Dan disepakati untuk melakukan pemantauan terhadap ke 32 pekerja tersebut," kata Iboy Hutapea.

Para pekerja ini dikatakan Iboy Hutapea akan mengerjakan proyek nasional jalan tol dan sebelum datang ke Kota Tebing Tinggi, seluruh pekerja tersebut telah menjalani Rapid Test dari Kota Lampung. Namun setibanya di Kota Tebing Tinggi puluhan pekerja ini juga harus di Rapid Test dan diimbau untuk tetap melakukan isolasi mandiri.

"Pemantauan akan tetap kita lakukan bagi 32 orang pekerja ini. Dan nantinya akan ada datang lagi pekerja dari Kota Lampung," katanya.

Sementara itu, pihak Waskita Karya M Pasaribu saat dihubungi wartawan melalui pesan WhatsApp (WA) membenarkan tentang kedatangan 32 pekerja dari Kota Lampung.

"Pekerjaan pembangunan jalan tol di Kota Lampung telah selesai. Karena di Lampung sudah selesai maka puluhan pekerja tersebut dibawa dan dipekerjakan di pembangunan jalan tol di Kota Tebing Tinggi," kata M Pasaribu. (nal)

Previous Post Bupati Taput Minta Dana Desa Fokus Untuk Ketahanan Pangan
Next PostSewa Aplikasi Rp 1,1 Miliar, Hari Pertama PPDB Online Kota Bekasi Server Bermasalah