Lestari Boru Sinaga sedang bersiaga mengantispasi banjir, air hujan masuk dari pinggir Jalinsum Parapat, mengarah ke dalam rumah. PALAPAPOS/Jes Sihotang

Rumah Warga Kerap Langganan Banjir

SIMALUNGUN - Akhir-akhir ini kota Wisata Danau Toba Parapat, Kecamatan Girsang Sipangan Bolon, Kabupaten Simalungun, kerap dilanda hujan. Akibatnya, karena saluran air (drainase) yang tak becus disepanjang Jalan SM Raja Parapat, air kerap menggenangi rumah warga.

Lestari Boru Sinaga (32), warga Jalan SM Raja depan Polsek Parapat, justru kedatangan tamu tak diundang yakni air banjir. Rumahnya digenangi air setinggi 30 cm, genangan air ini terpaksa mengendap di rumahnya sampai berjam-jam, dikarenakan drainase depan rumahnya tak beres.

“Setiap hujan datang, saya kerap jadi langganan banjir, kami sudah menyampaikan keluhan ini kepada aparat terkait, tapi nyaris tak ada perhatian,” kata Lestari Sinaga.

Baca Juga: Banjir Rendam Dua Kecamatan di Kota Tebing Tinggi

Lestari bahkan mempertanyakan Kota Wisata Danau Toba Parapat dan penghasil PAD yang lumayan diantara 32 Kecamatan se-Kabupaten Simalungun, tapi drainase-nya tak beres.

“Saya berharap agar aparat terkait dapat memperhatikan keluhan kami ini, dan tidak mungkin hujan tak turun ke bumi, lantas, apakah setiap kali hujan datang, kami jadi langganan banjir di Parapat ini,” ujar dia sembari menaikkan semua barang jualannya dan suvenir ke tempat yang lebih tinggi. (jes)

Previous Post TPL dan Masyarakat Gotong Royong Cat Gereja HKBP Nagatimbul
Next PostAmbulans-Truk Laga Kambing Tanpa Korban