Nikson Nababan-Sarlandy Hutabarat , Bupati-Wakil Bupati terpilih di Pilkada Taput 2018. PALAPA POS/ Hengki Tobing

Jadwal Pelantikan Bupati-Wakil Bupati Taput 18 April Masih Tentatif

TAPUT - Jadwal pelantikan Bupati-Wakil Bupati Tapanuli Utara (Taput) terpilih Nikson Nababan-Sarlandy Hutabarat, yang direncanakan pada 18 April 2019 disebut masih tentatif atau sewaktu-waktu bisa berubah.

Hal itu disampaikan Kepala Bagian Tata Pemerintahan Kabupaten Taput, Bontor Hutasoit saat dikonfirmasi PALAPA POS melalui selulernya, Jumat (12/4/2019).

"Sebelumnya pelantikan Bupati-Wakil Bupati Taput itu akan dilaksanakan 18 April di Medan. Namun hasil rapat dengan Kepala Biro Otda dan pimpinan OPD Pemprovsu, jadwal itu masih tentatif atau sewaktu-waktu bisa berubah," kata Bontor yang dikonfirmasi usai mengikuti rapat tersebut.

Bontor tidak menjelaskan lebih rinci alasan dibalik atau yang menyebabkan jadwal yang masih tentatif tersebut. "Yang pasti pemerintah daerah harus siap dengan jadwal yang masih tentatif ini," terangnya.

Ia menerangkan, pihak Pemprovsu akan memberikan informasi dalam waktu dekat, jadi tidaknya pelantikan Bupati-Wakil Bupati Taput dan Bupati Deli Serdang dilaksanakan pada tanggal 18 April.

"Kalau pelantikan Bupati-Wakil Bupati Taput nyebrang dari tanggal 18, kemungkinan opsinya mundur ke tanggal 22 April. Karena kebetulan Bupati- Wakil Bupati Dairi habis masa periode pada tanggal 22 April," paparnya.

Untuk diketahui, masa jabatan Bupati-Wakil Bupati Taput Nikson Nababan-Mauliate Simorangkir yang dilantik pada 16 April 2014 lalu, akan habis pada 16 April 2019.

Sebelumnya, Nikson Nababan yang pada Pilkada Taput 2018 berpasangan dengan Sarlandy Hutabarat, kembali terpilih untuk menjadi Bupati Taput periode kedua setelah meraih suara terbanyak dibanding dua pasangan calon Bupati-Wakil Bupati Taput lainnya. (eki)

Previous Post LSI: Jokowi-Ma'ruf Unggul Di Tiga Segmen Pemilih
Next PostSurvei: Pulau Jawa Dan Indonesia Timur Kunci Kemenangan Jokowi-Ma'ruf