Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19 Achmad Yurianto. PALAPAPOS/Istimewa

Gugus Tugas: 75 Pasien Covid-19 Sembuh, Positif 1.414 di Indonesia

JAKARTA - Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 mencatat hingga Senin, total positif Covid-19 di Indonesia sebanyak 1.414 kasus, sementara 75 orang sembuh dan 122 meninggal dunia.

"Ada penambahan kasus konfirmasi positif sebanyak 129 kasus baru. Sehingga total menjadi 1.414 positif. Penularan di luar masih terjadi, kasus positif masih bertambah, saya mengingatkan kembali untuk jaga jarak," kata Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19 Achmad Yurianto dilansir antara, Senin (30/3/2020).

Yuri menjelaskan, pasien yang sembuh bertambah 11 kasus, sementara yang meninggal bertambah 8 kasus. Sebelumnya pada Minggu (29/3/2020), tercatat 1.285 kasus positif Covid-19, 114 orang meninggal dan 64 orang sembuh.

Data tersebut merupakan pembaruan yang dilakukan sejak Minggu (29/3/2020) pukul 12.00 WIB, hingga Senin (30/3/2020), pukul 12.00 WIB. (red)

Baca Juga: Presiden Jokowi Minta Kepala Daerah Lebih Tegas Cegah Warga Mudik

Previous Post Presiden Jokowi Minta Kepala Daerah Lebih Tegas Cegah Warga Mudik
Next PostBupati Taput Rapat Bersama Forkopimda dan AP II Terkait Kesepakatan Pencegahan Covid-19