Pembagian nasi kotak siap santap kepada warga yang usai Shalat, Jumat (21/1/2022). PALAPA POS/ Yudha

Zainul Miftah dan Srikandi Golkar Berikan 100 Paket Nasi Kotak

BEKASI - Usai melaksanakan shalat Jumat, Pelaksana Tugas (Plt) Wakil Ketua PDK Kosgoro 1957, Zainul Miftah dan Srikandi Golkar Kota Bekasi bagikan 100 paket nasi kotak siap santap kepada warga RT 02/02 Kelurahan Jatibening, Jumat (21/1/2022).

Pelaksana Tugas (Plt) Wakil Ketua PDK Kosgoro 1957 Kota Bekasi Zainul Miftah mengatakan, hal itu dilakukan pihaknya merupakan program Jumat berkah yang selalu mereka lakukan.

"Alhamdulillah, ini kegiatan yang sudah kesekian kalinya kita lakukan. Hari ini kita siapkan sekitar 100 nasi box siap santap bagi warga RW 02 selesai sholat Jumat,"ucap Zainul Mifftah.

Lebih lanjut dirinya menjelaskan, bahwa dengan program yang dijalankan pihaknya bisa bermanfaat untuk warga. Tidak hanya itu Zainul Mifftah pun akan melakukan hal yang serupa untuk wilayah lain di Kota Bekasi.

"Semoga apa yang sudah kita lakukan saat ini bisa bermanfaat untuk warga sekitar dan mendapatkan berkah. Kita akan lakukan di wilayah lain di Kota Bekasi," ungkap pria yang juga menjabat sebagai Wakil Sekretaris DPD Partai Golkar Kota Bekasi.

Penulis : Yudha 

Previous Post Efektifkan Instruksi Menteri Perdagangan, Disdagperin Kota Bekasi Batasi Pembelian Minyak Goreng Murah
Next PostTiga Lurah Kota Bekasi Dipanggil KPK