
Wakil Ketua Komisi II DPRD Kota Bekasi, Fraksi Partai Demokrat, Sodikin saat berada di lokasi banjir. PALAPA POS/ Yudha
Wakil Ketua Komisi II DPRD Kota Bekasi, Sodikin Berharap Ada Langkah Preventif Atasi Banjir
BEKASI - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Bekasi dari Fraksi Partai Demokrat Sodikin, mengatakan agar Pemerintah Kota Bekasi dapat melakukan antisipasi pencegahan banjir secara maksimal. Hal itu dikarenakan saat ini sudah mulai masuk musim penghujan.
"Sebagai anggota dewan dan Wakil Ketua Komisi II DPRD Kota Bekasi, saya mendorong Pemerintah Kota Bekasi untuk sejak dini antisipasi banjir yang memang setiap tahun menjadi langganan di beberapa wilayah Kota Bekasi, baik itu dipicu intensitas hujan tinggi dan menyebabkan sungai meluap atau juga adanya kiriman dari hulu,"ucap Sodikin, Kamis (18/11/2021).
Lebih lanjut Sodikin pun mengungkapkan, agar Pemerintah Kota Bekasi sigap dan cepat dalam menangani permasalahan banjir. Lebih lanjut ia menegaskan perlunya koordinasi kepada pihak terkait di wilayah rawan banjir.
"Artinya, kaitan dengan antisipasi yang harus dilakukan memastikan soal perlengkapan yang dibutuhkan, seperti perahu karet, mesin pompa air, dan siagakan tim tanggap darurat berpengalaman yang siap bersatu-padu membantu para korban atau warga di setiap titik-titik banjir,"kata Sodikin.
Diapun berharap agar Pemerintah Kota Bekasi bisa mencarikan solusi serta langkah preventif penyelesaian masalah banjir.
“Jangan saat musim penghujan wilayah yang sebelumnya sudah pernah banjir tidak terulang kembali. Jadi perlu dilakukan penanganan agar tidak terulang hal yang sama,”katanya berharap. (adv).