Pelepasan balon sebagai tanda dimulainya jalan sehat HUT Partai Golkar di Kota Bekasi, Jawa Barat, Minggu (16/10/2022). PALAPA POS/ Yudha

Tanpa Rahmat Effendi Golkar Kota Bekasi Tetap Rayakan HUT

BEKASI - Dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) Partai Golkar ke-58, DPD Partai Golkar Kota Bekasi dibawah kepemimpinan Ade Puspitasari kerahkan ribuan kader untuk lakukan jalan sehat sejauh 5,8 km di Grand Kamala Lagoon, Minggu (16/10/2022).

Walaupun acara terselenggara dengan meriah, Ketua DPD Partai Golkar, Ade Puspitasari mengakui ada perbedaan yang signifikan saat perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Partai Golkar tahun ini karena mantan Ketua DPD Rahmat Effendi tidak ada ditengah-tenga kader.

Seperti diketahui, Rahmat Effendi telah dijatuhi vonis 10 tahun penjara oleh Pengadilan Negeri (PN) Bandung dalam kasus persekongkolan pengadaan barang dan jasa serta lelang jabatan di lingkungan Pemerintah Kota Bekasi.

“Setiap tahun memang ada perbedaan. Apabila selama kepemimpinan orang tua saya banyak khilaf dan salahnya, atas nama pribadi dan Ketua DPD Partai Golkar Kota Bekasi memohon maaf atas tindakan yang dilakukan orang tua saya (Rahmat Effendi-red). Semoga proses yang berjalan bisa cepat selesai, lancar, sekaligus mudah,”ungkapnya.

Ia mengakui, Partai Golkar Kota Bekasi dipimpin perempuan dan kaum millennial bisa melakukan perubahan. Ade berharap agar para kader Golkar kedepan mampu merangkul semua kalangan mengingat target yang harus dicapai saat Pemilihan Legislatif (Pileg) 12 kursi di DPRD Kota Bekasi.

“Kita ketahui bersama bahwa perempuan lebih telaten, apik, dan lebih perhatian, semoga Partai Golkar kedepannya bisa merangkul semua kalangan,”tukasnya.

Penulis : Yudha

Previous Post Ketua DPC PAN Dampingi Reses Anggota DPR RI
Next PostJPU Dakwa ferdy Sambo Lakukan Pembunuhan Berencana