Dirut RSUD Tarutung Janri Nababan dan jajarannya saat menyalurkan donasi Ketua YKI Satika Simamora ke Justrina Silalahi, yang merupakan salah seorang penderita Kanker Payudara. PALAPAPOS/Alpon Situmorang

Ringankan Beban Penderita Kanker Payudara, Ketua YKI Taput Satika Simamora Salurkan Donasi

TAPANULI UTARA - Kondisi penyakit yang dialami Justrina Silalahi (40), warga Desa Silando, Muara, Tapanuli Utara, di media sosial menuai empati. Alhasil, postingan yang bermuatan derita pasien kanker payudara yang kini dirawat di RSUD Tarutung itu, ditanggapi Ketua TP PKK Satika Nikson Nababan Simamora dengan memberikan donasi.

Donasi itu disalurkan Satika Simamora melalui Yayasan Kanker Indonesia (YKI) yang diserahkan Direktur RSUD Janri Nababan ke Justrina Silalahi, Senin (6/7/2020).

Usai menerima donasi, luapan kegembiraan tampak tergambar dari wajah Justrina dan suami Manesar Aritonang (45) yang turut setia mendampingi. "Terima kasih Ibu Satika Simamora yang sudah peduli dan menyerahkan bantuan berupa uang tunai Rp2 juta," ungkapnya.

Bantuan ini, sebutnya, sangat membantu meringankan pengobatan walaupun perawatan ditanggung BPJS.

"Istri saya mengidap penyakit kanker ini sudah lima tahun dan akibat tidak ada biaya, saya hanya membawa berobat tradisional namun tidak kunjung sembuh. Untuk itu, kami sangat berterima kasih baik ke Pemkab Taput dan juga Ibu Satika," ucapnya.

Terpisah, Ketua Yayasan Kanker Indonesia Taput Satika Simamora membenarkan penyaluran donasi kepada Justrina Silalahi.

"Kita dapat informasi ada warga Silando Muara dirawat akibat Kanker Payudara, tentunya kita terpanggil membantu melalui yayasan yang kita pimpin," sebutnya.

Lebih jauh, Satika menambahkan, sejak awal yayasannya sudah bergerak memberikan donasi. "Kita sudah lakukan malam pengumpulan dana, nah untuk itulah dana yang kita kumpulkan dan sebelumnya sudah ada beberapa penderita kanker maupun tumor yang kita bantu," katanya.

Satika mengatakan, Yayasan Kanker akan tetap berjuang memberikan donasi bagi penderita. "Kalaupun masih itu yang bisa kita bantu, namun itulah wujud kepedulian dan semoga penderita kuat serta disembuhkan Tuhan dari penyakit yang dideritanya," pintanya.

Sementara itu, Dirut RSUD Tarutung Janri Nababan membenarkan pihaknya ada merawat pasien kanker payudara. "Semalam masuk, kalau kondisinya apa tindakan yang dilakukan menunggu patalogi anatominya," ungkapnya.

Jari menambahkan, adapun donasi yang dipercayakan Ketua YKI Satika Simamora telah disalurkan. "Sudah kita berikan bantuan dari Ketua YKI Ibu Satika Simamora, mereka sangat berterima kasih dan titip salam," pungkasnya. (als)

Previous Post Perpani Kota Bekasi Dorong Dispora Fasilitasi Tempat Latihan Atlet
Next PostBalai Kota DKI Jakarta Dibanjiri Karangan Bunga Duka Cita PPDB 2020