Pelaksana Tugas (Plt) Wali Kota Bekasi Tri Adhianto saat sambutan sekaligus membuka Konferensi PWI Bekasi, Sabtu (15/1/2022). PALAPA POS/ Robesk

Plt Wali Kota Bekasi Buka Konferensi PWI Bekasi

BEKASI – Pelaksana Tugas (Plt) Wali Kota Bekasi Tri Adhianto secara resmi membuka Konferensi Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Bekasi di Gedung Biru PWI Bekasi Jl. Rawa Tembaga II No 1 Margajaya, Bekasi Selatan,  Kota Bekasi, Sabtu (15/1/2022).

Sebagagai undangan selain Plt. Wali Kota Bekasi Tri Adhianto turut hadir Plt. Bupati Kabupaten Bekasi Ahmad Marzuki, Kabag Humas Kota Bekasi Sajekti Rubiyah, Perwakilan Kemenag Ahmad Mirza, dan Perwakilan Pengurus PWI Jawa Barat.

Melody Sinaga mewakili tuan rumah PWI Bekasi Raya dalam sambutannya menyampaikan ucapan terimakasih atas perhatian dari Pemerintah Kota Bekasi dan Pemerintah Kabupaten Bekasi.

“Saya ucapkan terimakasih atas perhatian Pemerintah Kota Bekasi kepada insan pers yang ada di Kota Bekasi dan di Kabupaten Bekasi,” ujar Melody Sinaga.

BACA JUGA : Besok Plt. Wali Kota dan Plt. Bupati Bekasi Hadiri Konferensi PWI

Perwakilan PWI Jabar juga menyampaikan, Konferensi ini dibuat dalam rangka mendelegasikan kepemimpinan PWI Bekasi Raya, yang dilakukan setiap 3 tahun sekali, dan berpesan siapapun pemimpinnya agar selalu menjaga martabat PWI, martabat insan pers dimata masyarakat dan Pemerintah.

Dalam kesempatan sama sebelum membuka secara resmi dumulainya Konferensi PWI,  Plt. Wali Kota Bekasi berpesan, dalam pemilihan ketua agar dilakukan dengan cara-cara elegan dan penuh kedamain dan persahabatan, dan siapapun yang menjadi ketua yang terpilih dimintanya agar dapat selalu menjaga amanah, menjunjung tinggi marwah jurnalistik, terus berinovasi, adaptasi perkembangan zaman dan selalu menyajikan berita/ informasi secara faktual dan berimbang.

“Sebelum saya resmikan saya ingin menyampaikan siapapun yang terpilih jadilah pemimpin yang amanah, yang bisa menjaga marwah jurnalistik, sajikan berita secara faktual dan berimbang,”ujar  Tri Adhianto.

Tri yang juga berpesan, agar PWI dapat terus bersinergi dengan Pemerintah dan berbagai element. “Kawal terus pembangunan di Kota Bekasi,  kritik dan saran agar disamapaikan secara terbuka.

Penulis : Robesk

Previous Post Melody Sinaga Terpilih Sebagai Ketua PWI Bekasi Periode 2021-2024
Next PostTiga Anak Hanyut di Perairan Sunset Beach Tambunan Lumban Gaol