
Ketua Lembaga Swadaya Masyarakat Triga Nusantara (LSM Trinusa) Kota Bekasi, Maksum Al Farizi (kanan) berasama salah satu pengurus saat mendatangi kantor Bawaslu Kota Bekasi. PALAPA POS/Yudha.
ASN Pamer Jersey Nomor 2, Ketua LSM Trinusa Desak Gakkumdu Tegas
KOTA BEKASI - Ketua Lembaga Swadaya Masyarakat Triga Nusantara (LSM Trinusa) Kota Bekasi, Maksum Al Farizi mendesak para Penegakan Hukum Terpadu (Gakkumdu) untuk tegas terhadap para Aparatur Sipil Negara (ASN) yang diduga melanggar netralitas dengan pamer jersey nomor 2, Rabu (10/1/2024).
"Saat ini para Bawaslu sedang melakukan pemanggilan sekaligus pemeriksaan terhadap para camat yang pamer jersey. Dengan hal tersebut para Penegak Hukum Terpadu (Gakkumdu) harus berani menindak tegas para ASN tersebut," ucap pria yang akrab disapa Baya.
Lebih lanjut, ia pun mengungkapkan jika terbukti melanggar netralitas, para ASN tersebut bisa dicopot dari jabatan nya. Selain itu Maksum pun menegaskan bahwa Pj Wali Kota Bekasi dalam hal ini Raden Gani Muhamad harus gentelmen dan kooperatif ketika memberikan keterangan di Bawaslu nanti.
"Sebentar lagi Pj Wali Kota Bekasi, Raden Gani Muhamad pun akan dipanggil oleh Bawaslu untuk dimintai keterangan terkait polemik jersey nomor 2 dan harus bersikap kooperatif," tutupnya.
Penulis : Yudha.