Kepala UPTB Bapenda Kecamatan Jatisampurna, Agustinus Prakoso. PALAPA POS/Istimewa

Agustinus Optimistis UPT Bapenda Jatisampurna Capai Target PAD 2019

BEKASI – Kepala UPT Bapenda Kecamatan Jatisampurna, Agustinus Prakoso optimistis mencapai target Pendapatan Asli Daerah (PAD) dari sektor Pajak Daerah pada 2019 mencapai Rp 71,4 Miliar.

Target tersebut Agustinus Prakoso, di breakdown menjadi beberapa jenis pajak, seperti pajak restoran, pajak hiburan, pajak hotel, pajak parkir dan pajak-pajak lainnya.

“Rinciannya dari pajak Hotel ditarget Rp 4,2 Miliar, pajak restoran ditarget Rp 40,2 miliar pajak hiburan Rp 8,9 Miliar, pajak parkir naik menjadi Rp 16,5 miliar dan pajak lainnya,” kata dia, Jumat (18/1/2019).

“Jadi total keseluruhan ditarget menjadi Rp 71,4 miliar, naik Rp 6,7 miliar dari target yang ditetapkan pada 2018 sebesar Rp 64,7 miliar atau kenaikannya sekitar 11 persen,” sambung Agustinus.

Sikap optimistisnya ditambah bahwa kebijakan Pemkot Bekasi saat ini dinilai bisa mendongkrak PAD Kota Bekasi, seperti menerapkan pemasangan Tapping Box di setiap restoran untuk mengetahui jumlah transaksi yang terjadi, dan juga menaikan pajak retribusi tarif parkir di Kota Bekasi.

“Tapping Box bisa menjadi salah satu solusi bagaimana meningkatkan PAD Kota Bekasi, khususnya pajak restoran,” ujar dia.

Lanjut dia, Pemkot Bekasi juga telah menaikan tarif parkir di Kota Bekasi, kenaikan tersebut didukung dengan dikeluarkannya Peraturan Wali Kota (Perwal) yang baru nomor 90 tahun 2018 terkait pajak dan retribusi parkir di Kota Bekasi.

Perwal yang baru mengenai pajak dan retribusi parkir tersebut kata dia, sangat signifikan mendongkrak PAD dari sektor pajak dan retribusi parkir. UPTB Pendapatan sendiri telah sosialisasikan kepada masyarakat dan pengusaha parkir terkait dikeluarkan Perwal baru mengenai pajak dan retribusi parkir.

“Jadi pengusaha parkir bisa langsung mengumumkan perubahan tarif parkir dan memperbarui tarif parkir yang baru di sistem komputernya,” katanya.

Untuk itulah, Agustinus sangat optimis semua target-target PAD dari sektor pajak daerah tahun 2019 yang telah ditetapkan oleh Pemkot Bekasi bisa tercapai

“Tentunya dengan kerja keras tim. Mudah-mudahan target PAD dari sektor pajak di UPTB Pendapatan Kecataman Jatisampurna 2019 bisa tercapai,” tegas dia. (rob)

Previous Post AKP Hendro: Tersangka Berniat Memperkosa Cucu Korban
Next PostPolisi Masih Buron Tersangka Pembunuhan di Sigotom Julu Pangaribuan