Wali Kota Tebing Tinggi Umar Zunaidi Hasibuan bersama Wakil Ketua DPRD M Hazly Azhari Hasibuan serta unsur Forkopimda bersama-sama mengangkat Piala Adipura yang berhasil diraih untuk ke empat kalinya. PALAPAPOS/Ronald Pasaribu

Ribuan Warga Dan Pelajar Kota Tebing Tinggi Sambut Piala Adipura

TEBINGTINGGI - Ribuan warga dan pelajar Kota Tebing Tinggi menyambut kedatangan Piala Adipura yang diarak keliling kota mulai dari memasuki gerbang kota hingga menuju Lapangan Merdeka Jalan Sutomo, Kota Tebing Tinggi, Selasa (15/1/2019) siang. Penghargaan bergengsi dibidang kebersihan lingkungan tersebut adalah untuk yang keempat kalinya diraih Kota Tebing Tinggi untuk kategori Kota Sedang.

Dalam sambutannya, Wali Kota Tebing Tinggi Umar Zunaidi Hasibuan menyatakan, bahwa Kota Tebing Tinggi menempati peringkat ke-5 untuk Pulau Sumatera dalam perolehan Piala Adipura, sedangkan untuk tingkat Provinsi Sumatera Utara yang mendapat Piala Adipura hanya Kota Tebing Tinggi untuk kategori kota sedang dan Kota Lubuk Pakam untuk kategori Kota Kecil, dan ini membuktikan bahwa Kota Tebing Tinggi kedepan menuju kota bersih.

“Kita akan memprogramkan kembali kepada masyarakat untuk menggunakan tempat belanja yang bermodel dari pandan dan kain untuk mengurangi bahan plastik, plastik merupakan sampah non organik yang sulit diurai dengan tanah, kita akan membuat surat kepada seluruh organisasi perangkat daerah (OPD) untuk melakukan penyetoran sampah plastik kepada Dinas Lingkungan Hidup guna diolah di bank-bank sampah,” ujar Wali Kota.

Lebih jauh, Umar juga turut mengajak untuk meningkatkan kebersihan, karena kebersihan itu bisa meningkatkan kesehatan, baik di lingkungan dan rumah, kebersihan juga sebagian dari iman, terkait hal itu, lurah-lurah yang menerima ‘bendera hitam’ akan kita turunkan dari kedudukanya sebagai lurah, inilah upaya kita untuk meningkatkan kebersihan di Kota Tebing Tinggi ini.

Wali Kota juga mengakui bahwa meraih Piala Adipura untuk yang keempat kalinya telah berhasil dilakukan, akan tetapi yang tersulit dilakukan kedepan adalah untuk mempertahankannya, apalagi bila kita tidak perduli dengan sampah.

“Terimakasih kepada seluruh petugas kebersihan, tetapi jangan lupa besok kita akan kembali turun lagi ke lapangan untuk membersihkan sampah. Mari kita bersama bersihkan kelurahan kita dan masyarakat untuk jangan lagi membuang sampah ke parit ataupun selokan,” jelasnya.

Sementara itu, Kadis Lingkungan Hidup Idham Khalid mengatakan, Kota Tebing Tinggi tahun 2018 kembali meraih Piala Adipura untuk ke empat kalinya, pelaksanaan penilaian sebanyak tiga kali di wilayah Kota Tebing Tinggi dengan capaian nilai tertinggi di Provinsi Sumatera Utara, penghargaan dianggap mempunyai implementasi dengan menangani sampah plastik dengan cara menguranginya, jelasnya.

Sebelumnya, Wakil Ketua DPRD Kota Tebing Tinggi Muhammad Hazly Azhari Hasibuan mengucapkan terima kasih kepada semua elemen masyarakat dan Pemko Tebing Tinggi, yang berhasil meraih Piala Adipura untuk kategori Kota Sedang yang ke empat kalinya.

“Tanpa dukungan dan keterlibatan semua pihak terutama petugas dinas kebersihan yang terus berjuang tentunya akan sulit bagi kita untuk meriah Piala Adipura,” ucapnya.

Untuk itu, Hazly berharap hal ini bisa dijadikan parameter bagi semua masyarakat untuk lebih meningkatkan kebersihan dilingkungan masing-masing.

“Penghargaan ini menjadi momentum untuk menuju yang lebih baik dan ini bukan tujuan terakhir, kita akan terus mewujudkan lingkungan yang bersih dan terus meningkatkan prestasi ini. Pertahankan terus dan tingkatkan kebersihan Kota Tebing Tinggi yang kita cintai ini,” tegasnya. (nal)

Previous Post Gempa Taput Picu Turbin Pembangkit Listrik SOL Mati
Next PostPemkab Tangerang Pecat 11 Pejabat Akibat Korupsi