Perolehan Suara TPS Dengan Sirekap Berbeda, Diantaranya Ada Di Aren Jaya Kota Bekasi
KOTA BEKASI - Pemilihan Umum (Pemilu) Calon Presiden-Calon Wakil Presiden 2024 telah selesai dilaksanakan. Namun terdapat perbedaan data antara di formulir C hasil perolehan suara dan Sirekap.
Setelah ditelusuri palapapos.co.id melalui website pemilu2024.kpu.go.id.pada Kamis, (15/2/2024) terdapat tiga sampel Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Kelurahan Aren Jaya, Kecamatan Bekasi Timur yang mengalami perbedaan diantaranya : TPS 009, TPS 072, TPS 078.
Mengenai hal itu, Ketua KPU RI, Hasyim Asy'ari mengungkapkan, formulir C hasil perolehan suara secara otomatis dikonversi. Terlebih ia mengaku sudah mengetahui persoalan tersebut dan akan di koreksi segera mungkin.
"Kami di KPU pusat melalui sistem yang ada, itu termonitor mana saja antara unggahan formulir C hasilnya dengan konversinya salah, itu termonitor. kami sebenarnya mengetahui dan tentu saja untuk yang penghitungan atau konversi dari yang formulir ke angka-angka penghitungan akan kami koreksi sesegera mungkin," ucapnya.
Lebih lanjut, Hasyim Asy'ari mengungkapkan saat ini total ada 2.325 TPS yang mengalami salah konversi. Namun mengaku bersyukur Sirekap dapat bekerja sesuai, sehingga publik pun dapat memonitor jika terdapat kesalahan-kesalahan.
"Di dalam sistem Sirekap, yang ditemukan itu 2.325 TPS yang ditemukan antara konversi hasil penghitungan suaranya dengan formulir yang diunggah itu berbeda. Patut kita syukuri ada Sirekap yang bisa mengunggah itu dan kemudian hasil penghitungan di TPS bisa diketahui publik," tutupnya.
Berikut hasil penelusuran yang didapat dari website pemilu2024.kpu.go.id.
- TPS 009
Formulir C hasil perolehan suara Paslon Anis Baswedan-Muhaimin sebanyak 77, akan tetapi Sirekap 73.
Formulir C hasil perolehan suara Paslon Prabowo Subianto-Gibran sebanyak 107, akan tetapi Sirekap 707.
Formulir C hasil perolehan suara Paslon Ganjar Pranowo-Mahfud MD sebanyak 11, akan tetapi Sirekap 77. -TPS 072
Formulir C hasil perolehan suara Paslon Anis Baswedan-Muhaimin sebanyak 66, akan tetapi Sirekap 58.
Formulir C hasil perolehan suara Paslon Prabowo Subianto-Gibran sebanyak 86, akan tetapi Sirekap 85.
Formulir C hasil perolehan suara Paslon Ganjar Pranowo-Mahfud MD sebanyak 51, akan tetapi Sirekap tetap 51. -TPS 078
Formulir C hasil perolehan suara Paslon Anis Baswedan-Muhaimin sebanyak 127, akan tetapi Sirekap 427.
Formulir C hasil perolehan suara Paslon Prabowo Subianto-Gibran sebanyak 76, akan tetapi Sirekap 45.
Formulir C hasil perolehan suara Paslon Ganjar Pranowo-Mahfud MD sebanyak 22, akan tetapi Sirekap tetap 22.
Penulis : Yudha.