
Literasi Digital Kemenkominfo 2021 bagi masyarakat Kabupaten Dairi, Sumatera Utara, Kamis (29/7/2021). PALAPA POS/ Desi
Konten Digtal : Hak Cipta
DAIRI - Program Literasi Digital Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) 2021 kali ini digelar bagi masyarakat Kabupaten Dairi, Sumatera Utara, Kamis (29/7/2021).
Gubsu H. Edy Rahmayadi selaku pembicara kunci, memberikan sambutan tujuan Literasi Digital agar masyarakat cakap dalam menggunakan teknologi digital, bermanfaat dalam membangun daerahnya masing-masing oleh putra putri daerah melalui digital platform.
Mengawali materi, Chika Audhika (Co-Founder dan CMO Bicara Project), pada sesi Kecakapan Digital memaparkan tema 'Tren pekerjaan dan usaha di dunia digital.
"Beberapa tren pekerjaan yang paling dicari tahun 2021 antaranya, copywriter atau content writer, web developer, UI/UX designer, social media strategist, SEO specialist, dan data research,"sebutnya.
Tingkatkan digital skill dengan 3M yaitu, mengetahui macam-macam produk digital, menguasai produk digital, serta memanfaatkan produk digital.
Dilanjutkan dengan sesi Keamanan Digital, Rizky Muhammad Ikhsan (Partner RKK Law Firm) mengangkat tema tentang memahami pinjaman online yang aman dan legal.
"Aspek-aspek penting dalam memahami pinjaman online meliputi, aspek legalitas, aspek pengetahuan terhadap model bisnis pinjaman online, dan aspek perlindungan konsumen,"jelasnya.
Sesi Budaya Digital, Fine Eirene Siahaan (Dosen HKBP Nommensen Pematangsiantar) memberikan materi dengan tema 'Mengenal lebih jauh cara menyuarakan pendapat di dunia digital.
"Etika berkomentar di media sosial, mencakup memberikan kalimat yang positif, berpikir dahulu, jadikanlah kritik yang membangun, bertanggung jawab, serta tidak berkomentar yang dapat menjatuhkan orang lain,"katanya.
Narasumber terakhir pada sesi Etika Digital, Insenalia Hutagalung (Dosen Prodi Pendidikan Bahasa Jerman FKIP Universitas HKBP Nommensen Pematangsiantar) mengangkat tema 'Etika Berjejaring : Jarimu Harimaumu.
Etika yang perlu diperhatikan dalam penggunaan digital, antara lain perhatikan kalimat penulisan dan tanda baca dalam memunggah sebuah informasi, mematuhi hukum yang berlaku. Seperti UU Republik Indonesia Nomor 19 tahun 2016 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik, dan pertimbangan terhadap privasi diri dan orang lain.
"Tips berinternet yang aman, antara lain pilah pilih konten yang mau dibaca, mengikuti akun yang positif di media sosial, berhati-hati dalam menyebarkan berita, serta batasi penggunaan media sosial,"sebutnya.
Webinar diakhiri Raynaldo Wijaya (Mucisian dan Influencer dengan Followers 148 Ribu), menyimpulkan, tingkatkan digital skill dengan 3M yaitu, mengetahui macam-macam produk digital, menguasai produk digital, serta memanfaatkan produk digital.
Manfaat peminjaman online legal antara lain, penyelenggara pinjaman online terkait ketentuan-ketentuan hukum publik yang mengatur muatan kewajiban dan larangan bagi penyelenggara serta penyelenggara harus melalui rangkaian persyaratan agar terdaftar dan memperoleh izin di OJK.
Etika berkomentar di media sosial, mencakup memberikan kalimat yang positif, berpikir dahulu, jadikanlah kritik yang membangun, bertanggung jawab, serta tidak berkomentar yang dapat menjatuhkan orang lain.
Tips berinternet yang aman, antara lain pilah pilih konten yang mau dibaca, mengikuti akun yang positif di media sosial, berhati-hati dalam menyebarkan berita, serta batasi penggunaan media sosial.
Penulis: Desi