Anggota Komisi IV DPRD Kota Bekasi, Ibnu Hajar Tanjung (IHT). PALAPA POS/ Yudha

IHT Minta Disdik Lapor Kepihaknya Jika Kekurangan Meubelair dan Tenaga Pengajar

KOTA BEKASI - Anggota Komisi IV DPRD Kota Bekasi, Ibnu Hajar Tanjung (IHT) meminta agar Dinas Pendidikan Kota Bekasi segera melaporkan terkait kekurangan meubelair dan tenaga pengajar. Rabu (23/8/2023).

"Kami akan perjuangan di Badan Anggaran (Banggar) DPRD Kota Bekasi supaya terealisasi demi anak bangsa, kami minta kepada Dinas Pendidikan untuk segera mengajukan kekurangan meja dan kursi,"ucapnya. Selain itu, pria yang akrab disapa IHT tersebut pun menjelaskan, saat ini Dinas Pendidikan Kota Bekasi sedang mengalami kekurangam Sumber Daya Manusia (SDM) pengajar. "Ditambah adanya laporan dari lapangan kekurangan tenaga ahli pengajar supaya Dinas Pendidikan Kota Bekasi segera untuk merekrut Tenaga kerja Kontrak berlatar belakang Sarjana Pendidikan,"katanya. Terlebih, dirinya pun siap memperjuangkan hal tersebut melalui Badan Anggaran (Banggar) DPRD Kota Bekasi. "Kami siap memperjuangkan demi anak bangsa melalui Badan Anggaran DPRD Kota Bekasi. Supaya bisa terealisasi mutu serta kualitas pendidikan di Kota Bekasi,"tukasnya. (ADV).

Previous Post Bupati Taput Harap Kader Pembangunan Manusia dan Tim Pendamping Keluarga Berhasil Selesaikan Stunting
Next PostAnggota Komisi III, Komarudin : Perlu Adanya Percepatan Capaian Target PAD