
Bupati Taput, Kapolres Taput dan Dandim 0210/TU, Ketua MUI disambut saat memasuki acara Tabligh akbar di Sopo Partungkoan. PALAPAPOS/Hengki Tobing
Bupati Taput: Kerukunan Beragama di Taput Jadi Contoh untuk Keutuhan NKRI
TAPANULI UTARA - Bupati Tapanuli Utara (Taput) Nikson Nababan mengatakan, kerukunan umat beragama di Indonesia dan secara khusus di daerah Taput harus tetap dipertahankan.
Dengan mempertahankan kerukunan tersebut, akan menjadi contoh di seluruh Indonesia. Karena Pancasila dan keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) merupakan harga mati.
Hal itu disampaikan Nikson Nababan saat menghadiri acara Tabligh Akbar Peringatan Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW di Taput yang dilaksanakan di Gedung Sopo Partungkoan, Tarutung, Rabu (3/4)-2019.
Hadir juga Ketua DPRD Taput Poltak Pakpahan, Kapolres Taput AKBP Horas Marasi Silaen, Dandim 0210/TU Rico Siagian, Kajari Taput Tatang Darmi, Ketua Pengadilan Agama Tarutung Ishak, Kakan Kemenag Taput, Ketua MUI Taput Syamsul Pandiangan, pejabat dan pimpinan Organisasi Perangkat Daerah Pemkab Taput serta para umat muslim yang ada di daerah tersebut.
"Kita tercipta dengan keragaman. Tetapi kita jadikan itu kekuatan dan kita ciptakan kerukunan dan kebersamaan yang indah. Selamat untuk kegiatan Tabligh Akbar ini. Semoga sukses terus kedepan," kata Nikson mengakhiri sambutannya dalam acara tabligh akbar tersebut.
Sementara itu, Ketua MUI Taput Syamsul Pandiangan dalam sambutannya menyampaikan, program Bupati Taput dalam menjaga kerukunan antar umat beragama bisa menjadi contoh (miniatur) dalam ke bhinekaan Tunggal Ika di Indonesia. "Kerukunan dan kebersamaan yang sungguh indah dan terjalin dengan baik agar tetap kita pelihara ke depan, " ujar Syamsul.
Kakan Kemenag Taput Tigor Sianturi turut menyampaikan rasa terimakasih kepada Bupati Taput atas dukungannya yang luar biasa untuk terlaksananya acara Tabligh Akbar ini sebagai hal yang pertama dilaksanakan di Taput.
Selanjutnya, Kapolres Taput AKBP Horas Silaen juga menyampaikan bahwa kegiatan Tabligh Akbar di Taput sangat positif dengan doa bersama untuk keutuhan NKRI. "Kita jangan mau dipecah belah oleh siapapun. Kita tetap jaga keutuhan bangsa ini, " ujarnya mengakhiri
Sedangkan, Ketua Peksana Tabligh Akbar Munir Aritonang menyampaikan, penceramah pada acara Tabligh Akbar adalah Al Mukarrom, TGB Syekh Ahmad Sabban El Rahmany Rajagukguk, dengan tema acara "Perkokoh silaturahmi untuk keutuhan NKRI dalam membangun insan berkarakter untuk Taput Hebat dan berdikari".
Usai sambutan, Bupati Taput, Ketua DPRD Taput Kapolres Taput, Kajari Taput, Dandim 0210/TU menyerahkan santunan bagi anak yatim. (eki)