
Bupati Taput Nikson Nababan didampingi sejumlah pejabat Pemkab Taput bersama perwakilan PT SOL usai pelaksanaan rapat. PALAPAPOS/Hengki Tobing
Bupati Taput Harapkan Pembangunan Berbagai Sektor Dari CSR SOL
TAPANULI UTARA - Bupati Tapanuli Utara (Taput) Nikson Nababan memimpin rapat terkait peruntukan dana yang bersumber dari Corporate Social Responsibility (CSR) PT Sarulla Operation Limited selaku perusahaan pemilik Pembangkit Listrik Tenaga Lanas Bumi di Sarulla, Pahae Jae, Taput.
Rapat yang dihadiri pihak PT SOL dan sejumlah pejabat Pemkab Taput tersebut dilaksanakan di Kanopi Rumah Dinas Bupati Taput, Jumat (5/4/2019).
"Saya berharap cakupan CSR dari PT SOL ini bukan hanya untuk luar Pahae, Tapi juga dirasakan masyarakat Kecamatan lain. Karena PT SOL ini perusahaan besar yang berada di wilayah Taput dan nama besarnya sudah terdengar dimana-mana. Sudah selayaknya seluruh masyarakat Taput dapat merasakan keberadaannya," ujar Bupati Nikson dalam kesempatan tersebut.
Nikson mengharapkan, dana CSR PT SOL dapat dipergunakan untuk pembangunan atau pengembangan di sejumlah sektor. Diantaranya yang belum ada, CSR di bidang Olahraga dan Pariwisata.
"Kita harapkan, PT SOL dapat membantu KONI mengembangkan cabang cabang olahraga Taput. Di bidang pariwisata, kami berharap PT SOL dapat membangun lima unit rumah pohon di Salib yang nantinya dapat dinikmati seluruh pengunjung atau masyarakat," katanya.
Dalam bidang pendidikan, ia juga mengharapkan pemberian beasiswa untuk para mahasiswa Taput. Pemberian kursus Bahasa Jepang dan Mandarin, penyediaan bus sekolah di daerah terpencil dan kapal penyebrangan untuk anak sekolah dari Pulau Sibandang ke Muara.
Sementara itu untuk bidang pertanian, Bupati Taput juga berharap PT SOL dapat memberikan mesin rice mill, sehingga bisa memangkas proses produksi pertanian padi. (eki)