
Ketua DPD Partai Golkar Ade Pusapitasari saat silaturahim ke kantor DPD PKS Kota Bekasi. PALAPA POS/ Yudha
Akur, PKS dan Golkar Beri Sinyal Koalisi di Pilkada Kota Bekasi
BEKASI - Pemilu dan Pilkada serentak 2024, konstalasi politik semakin terlihat, kemungkinan terjadinya kembali koalisi PKS dengan Golkar di Pilkada Kota Bekasi terbuka lebar.
Kemungkinan terjadinya koalisi kedua partai itu di Pilkada Kota Bekasi dengan seringnya petinggi pengurus partai dari DPD Partai Golkar dibawah kepemimpinan Ade Puspitasari dengan DPD PKS Kota Bekasi seperti yang terjadi akhir-akhir ini, terakhir pada hari Selasa (18/10/2022) kemarin.
Sekretaris DPD PKS Kota Bekasi, Darajad Kardono dikonfirmasi terkait pertemuan tersebut, dia menyatakan bahwa pertemuan tersebut hanya sebatas memperkenalkan pengurus DPD Partai Golkar dibawah kepemimpinan Ade Puspitasari kepada PKS.
BACA JUGA : Tanpa Rahmat Effendi Golkar Kota Bekasi Tetap Rayakan HUT
BACA JUGA : Pilkada Kota Bekasi, Zainul Miftah:Saya Siap Menjadi Wali Kota Kota Bekasi
Namun ia juga tidak menampik akan adanya koalisi yang terjadi, mengingat bahwa DPD PKS Kota Bekasi pernah menjadi duet dengan DPD Partai Golkar saat Rahmat Effendi dengan Ahmad Syaikhu maju di Pilkada periode 2013-2018.
“Saat pertemuan kemarin memang kita (DPD PKS dengan DPD Partai Golkar-red) bercerita tentang nostalgia saat Pepen dan Ahmad Syaikhu (PAS). Disitu kita bercerita kisah-kisah indah, mudah-mudahan bisa terulang kembali nostalgia seperti dulu dan menjadi pemenang di Pilkada yang akan datang,”ucapnya, Rabu (19/10/2022).
Ia pun menegaskan, kemungkinan Golkar koalisi dengan PKS di Pilkad Kota Bekasi punya peluang sangat besar. Namun Darajat mengakui, saat ini pihaknya sedang mengoptimalkan peran dan fungsi sebagai bagian dari kekuatan politik di Kota Bekasi.
“Kami mendapat pesan dari Presiden PKS agar membangun komunikasi dan melaksanakan silaturahim dengan semua kekuatan politik yang ada di Kota Bekasi. Secara umum juga PKS masih melakukan komunikasi politik yang baik dengan semua partai termasuk Golkar,”katanya.
Terpisah, Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Partai Golkar Kota Bekasi, Ade Puspitasari mengaku bahwa pertemuan tersebut hanya sebagai agenda partai yang dipimpinnya. Terpenting menurut Ade, hasil silaturahim tersebut bisa menjaga kebersamaan dan keutuhan bangsa.
"Agenda silahturahmi ini menjadi agenda Partai Golkar Kota Bekasi ke partai politik yang ada di Kota Bekasi,”ungkapnya singkat.
Penulis : Yudha