Gubsu Edy Rahmayadi saat menyerahkan piagam penghargaan bagi Kades Parsorminan Pangaribuan Taput Mauliate Pakpahan. PALAPAPOS/Alpon Situmorang

Raih Predikat Desa Terbaik, Kades Desa Parsorminan Terima Piagam dari Gubsu

TAPANULI UTARA - Meraih predikat Desa Terbaik dalam lomba tingkat kabupaten, Kepala Desa Parsorminan Pangaribuan Mauliate Pakpahan dapat piagam dari Gubsu Edy Rahmayadi. Penyerahan kepada Kades salah satu desa terpencil itu dilakukan pada peringatan HUT RI ke-74 dilapangan Merdeka Medan Sumut, Sabtu (17/8/2019).

Kades Parsorminan Mauliate Pakpahan mengakui kebanggannya saat menerima anugerah tersebut. "Tentunya sangat banggga diundang langsung serta ditanggung biaya akomodasi maupun hotel bagi saya dan juga Ketua PKK Desa serta Lembaga Pemberdayaan Masyarakat Desa (LPMD)," ungkapnya Senin (19/8/2019).

Dikatakannya, kehadiran dirinya mengikuti agenda itu sejak tanggal 16 hingga 19 Agustus melalui surat pertanggal 30 Juli untuk mengikuti acara puncak pemberian penghargaan desa dan kelurahan terbaik tingkat Provinsi sesuai SK Gubsu No: 188.44/403/KPTS/2019.

"Saya juga sampaikan terima kasih kepada Bupati Taput Nikson Nababan yang telah mendukung Desa Parsorminan sehingga kita bisa juara dan juga Ketua PKK Ibu Satika," ungkapnya.

Kedepan, sambungnya, terkait keinginan Bupati Nikson agar setiap desa punya BUMDes, Mauliate tengah menjajaki unit usaha elpiji dan penjualan Pro Tio.

"Kita punya rencana panjang kedepan, dan pendirian BUMDes dengan unit usaha air mineral Pro Tio serta penjualan elpiji menjadi target yang akan direalisasikan," katanya.

Dia menargetkan tahun depan sudah akan mulai. "Dengan BUMDes itu nantinya pasti akan menambah kesejahteraan warga Desa Parsorminan," tukasnya. (als)

Previous Post Gedung Sate Akan Jadi Lokasi Wisata Sejarah dan Budaya
Next PostBareskrim Polri Dalami Akun Medsos Penyebar Konten Provokasi Terkait Ricuh di Manokwari