Kapolres Taput AKBP Horas M Silaen. PALAPAPOS/Alpon Situmorang

Minta Jauhi Judi, Kapolres Taput: Kita Akan Tindak Siapa Membekingi

TAPANULI UTARA - Maraknya praktek segala bentuk perjudian ditengah-tengah masyarakat membuat Kapolres Taput AKBP Horas M Silaen mengeluarkan imbauan. Adapun imbauan itu berupa agar masyarakat menjauhi segala bentuk kegiatan yang dilarang terutama perjudian.

"Kita minta warga jangan mau ataupun terlibat praktek perjudian apapun bentuknya. Karena saudara sendiri yang rugi bila nanti berurusan dengan petugas hukum," tegasnya, Sabtu (24/8/2019) via selular kepada palapapos.co.id.

Ditengah mengikuti kunjungan Kapolda Sumut di Samosir, Perwira Berpangkat Melati Dua tersebut menegaskan akan menindak tegas apapun berbau judi. "Kita akan lakukan operasi rutin, dan akan terus mengumpulkan informasi siapa saja pelakunya akan kita tangkap," tambahnya.

Selanjutnya, Horas yang hampir dua tahun menjabat Kapolres Taput juga menginginkan wilayah hukum dipimpinnya bersih dari aktivitas perjudian. "Kita tidak takut, siapapun coba memback-up akan berurusan dengan aturan yang ada di negara ini," tegas Horas yang ramah dan dekat ke wartawan tersebut. (als)

Previous Post Para Terduga Teroris Di Jatim Terkait Erat Dengan Rencana Bom Surabaya
Next PostPolda Jatim Periksa Tri Susanti Terkait Ujaran Kebencian Di Asrama Papua