Ketua Satuan Gugus Tugas COVID-19 Indra Sahat Simaremare (Sekda Taput) saat menyalurkan bantuan APD dari donatur kepada Dirut RSUD Tarutung Janri Navaban, pada Kamis (26/3/2020). PALAPAPOS/Alpon Situmorang

Hingga Detik Ini, RSUD Tarutung Belum Terima APD Bantuan dari Pemerintah Pusat dan Provinsi

TAPANULI UTARA – Hingga detik ini, Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tarutung belum menerima satupun bantuan Alat Pelindung Diri (APD) dari Pemerintah baik dari Pemerintah Pusat maupun Pemerintah Provinsi Sumut sejak dihunjuk sebagai salah satu Rumah Sakit Umum penanganan penderita Suspect COVID-19 bersama RSUP H. Adam Malik, RSU Djasamen Saragih,RSU Padang Sidempuan dan RSU Kabanjahe.

“Memang benar hingga detik ini kita belum ada menerima dukungan alat pelindung diri guna menangani wabah COVID-19," ujar Dirut RSUD Tarutung, Janri Nababan via selular, Jumat (27/3.2020).

Yang ada saat ini sebut Janri bantuan dari Komunitas Taput Harus Hebat dan Komunitas Dongan Rura Silindung 82 berupa Masker medis sebanyak 58 kotak @50 pcs = 2540 pcs, Alat pengukur suhu sebanyak 3 unit dan Baju medis sebanyak 36 set.

“Ini telah kita terima kemarin melalui Ketua Satuan Gugus Tugas COVID-19 Pak Sekda dan yang sebelumnya mereka langsung melalui perwakilan menyerahkan ke Pak Bupati," ungkapnya.

Selain itu juga pihaknya sebut Janri menerima bantuan 50 unit Hand Sanitizer dari Alumni SMUN 1 Tarutung stambuk 99 serta ada salah satu pengusaha memberikan 4 kotak Susu Bear Brand bagi tenaga medis.

“Itulah upaya yang dilakukan Pak Bupati Taput menghimpun dan meminta bantuan dari donatur serta pengusaha agar bisa membantu tenaga medis menangani mewabahnya Virus COVID-19," ungkapnya.

Sebelumya, Bupati Tapanuli Utara Nikson Nababan didampingi Sekretaris Daerah Indra Sahat Simaremare menerima Bantuan alat Kesehatan dan Alat Pelindung Diri (ADP) dari Komunitas Taput Harus Hebat (THH) dan Dongan Rura Silindung (DRS) '82, di Ruang Kerja Bupati, Tarutung, Kamis (26/3/2020).

Bupati Taput Nikson Nababan mengucapkan terimakasih atas bantuan ini dan berharap bertambah partisipasi para masyarakat Tapanuli Utara termasuk yang ada di perantauan.

Dikatakannya langkah langkah dalam kesepakatan bersama Forkopimda pada waktu lalu telah dilaksanakan dan sampai saat ini di Tapanuli Utara belum ada positif COVID-19.

“Segala upaya kita telah lakukan dan akan terus kita lakukan. Kita bersama-sama menghambat penyebaran virus COVID-19. Tolong kita kawal bersama, kita awasi bersama, razia terus dilakukan, tetap hindari keramaian dan tetaplah di rumah untuk kebaikan kita bersama," katanya.

Bupati Nikson sangat mengharapkan partisipasi seluruh masyarakat Tapanuli Utara dan perantau dalam memberi sumbangsih dalam upaya pencegahan virus COVID-19 baik dalam bentuk barang maupun dana ke Rekening Bank Sumut 32002040176400 An. Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19.

“Kita sangat butuh APD, apalagi RSUD Tarutung dihunjuk rumah sakit rujukan penanganan COVID-19 dimana ada 8 Kabupaten di dalamnya, kita sudah minta dukungan ke Pemerintah atasan namun belum diakomodir. Makanya kita bergerak meminta dukungan donatur, dan nanti nama-nama pendonasi akan diumumkan," pungkasnya. (als)

Baca Juga: Sesuai Surat Edaran Mendikbud, Kelulusan Pelajar SD dan SMP Taput Didasarkan Akumulasi Nilai Semester

Baca Juga: Pemerintah dan TNI/POLRI Minta Dukungan Masyarakat Untuk Pencegahan Penyebaran COVID-19

Baca Juga: Bupati Taput Terima Bantuan Alat Kesehatan Untuk Penanganan Pencegahan Virus Corona

Previous Post PT MNI Sumbangkan APD Kepada RSCM Jakarta dan RS Ananda Bekasi
Next PostBontor: Kita Sudah Tindaklanjuti Surat Edaran Bupati