Aparatur Sipil Negara (ASN) Taput tetap beraktivitas seperti biasa namun ketika masuk ke kantor Bupati disediakan Hand Sanitizer. PALAPAPOS/Alpon Situmorang

Cegah Penyebaran Virus Corona, Kantor Bupati Taput Sediakan Hand Sanitizer

TAPANULI UTARA – Pegawai di lingkungan Pemerintah Kabupaten Tapanuli Utara (Pemkab Taput) maupun masyarakat yang memasuki kantor Bupati Taput disediakan Hand Sanitizer (pembersih tangan) di pos penerimaan tamu, Senin (16/3/2020).

Hand Sanitizer atau pembersih tangan disediakan sebagai upaya kesehatan mencegah penyebaran virus  Corona.

“Kami apresiasi dan menyambut baik disediakannya Hand Sanitizer, apalagi saat ini informasi Covid-19 telah mewabah begitu meluas," kata salah seorang pegawai.

Disamping itu, dia berharap di kantor-kantor lainnya juga menyediakan Hand Sanitizer. “Maunya di instansi lain juga ada apalagi saat ini Hand Sanitizer sulit didapatkan," ungkapnya.

Salah satu warga juga berharap Pemkab turun tangan mengatasi hilangnya dari pasaran Masker maupun Hand Sanitizer.

“Masker dan Hand Sanitizer sangat sulit dicari, kalau pun ada harganya melambung. Kami minta Pemkab turun melakukan razia masker," harapnya. (als)

Baca Juga: Wadduh...... 35 Dewan Taput Bimtek ke Kota Siaga Corona!

Previous Post 1.833 Siswa SMK di Kota Tebing Tinggi Ikuti UNBK
Next PostPastikan Kesiapan Hadapi Covid-19, Wali Kota Bekasi Sidak Sejumlah Rumah Sakit