
Bupati Taput saat menyerahkan kelengkapan berkas kepada tokoh agama peserta wisata rohani. PALAPAPOS/Hengki Tobing
Bupati Taput Berangkatkan Lima Tokoh Agama Kristen ke Yerusalem
TAPUT - Bupati Tapanuli Utara (Taput) Nikson Nababan dan Ketua Badan Kerjasama Antar Gereja (BKAG) Taput, Pdt Sutian Hasugian memberangkatkan lima tokoh agama Kristen di daerah itu ke Yerusalem untuk mengikuti rangkaian kegiatan wisata rohani. Acara pemberangkatan itu dilaksanakan di Sopo rakyat rumah dinas Bupati Taput di Tarutung, Minggu (7/10/2018).
"Kepada para tokoh agama yang berangkat, kami harapkan agar mampu meningkatkan wawasan keimanan. Untuk nantinya akan semakin bersemangat dalam memberikan pelayanan serta dalam pengabaran Injil kepada jemaah," kata Bupati Nikson dihadapan para tokoh agama yang hadir dalam acara pemberangkatan tersebut.
Bupati Nikson juga meminta, agar selama menjalankan kunjungan wisata rohani ke Yerusalem, para tokoh agama tetap menjaga nama baik negara Indonesia secara khusus daerah kabupaten Tapanuli Utara.
"Semoga perjalanan lancar dari awal keberangkatan hingga kembalinya ke Tanah Air dan Bonapasogit," kata Nikson mengakhiri.
Secara khusus kepada pengurus BKAG Taput, Bupati Taput meminta agar BKAG lebih baik dalam menyikapi segala program kerjanya. "Agar hasilnya yang lebih maksimal dalam membina seluruh Denominasi Gereja," ujarnya.
Usai arahannya, Bupati Taput Nikson Nababan menyerahkan paspor dan kelengkapan kepada para Tokoh Agama Kristen tersebut.
Sementara itu, Ramses Silaban, Kepala Bagian Kesra melaporkan, kegiatan pemberangkatan tokoh agama untuk wisata rohani ke Yerusalem merupakan kali ketiga dalam kurun waktu 2 tahun.
"Sebelumnya Pemkab Taput juga telah memberangkatkan 15 tokoh agama kristen dan Katolik. Sedangkan tahun ini, ada lima tokoh agama Kristen dari penasehat dan anggota BKAG Taput, yang mengikuti Wisata Rohani kali ini,"katanya.
Dijelaskannya, pemberangkatan tokoh agama wisata rohani ke Yerusalem merupakan kegiatan program kerja BKAG yang dana bersumber dari dana hibah Pemkab Taput.
Dalam kesempatan itu, perwakilan BKAG menyampaikan ucapan terima kasih atas dukungan dari Bupati Taput Nikson Nababan sehingga program tersebut dapat dilaksanakan acara berkelanjutan setiap tahunnya.
Hadir pada kesempatan tersebut, Ketua BKAG Sumut Dr Langsung Sitorus, para pengurus BKAG Tapanuli Utara dan beberapa pimpinan Wilayah Denominasi Gereja. (eki)