Seorang pedagang telur ayam di Pasar Tambun Budi (31). PALAPA POS/Robby.

Harga Bahan Pokok di Kabupaten Bekasi Melonjak

KABUPATEN BEKASI - Memasuki tahun 2025, sejumlah kebutuhan pokok berupa telur ayam, daging ayam potong serta sayur-sayuran mengalami kenaikan, Kamis (2/1/2025).

Seorang pembeli di Pasar Tambun Tini (39) mengeluhkan soal lonjakan harga bahan pokok di awal tahun.

"Iya pada naik bang, jadi saya harus mengurangi jatah belanja. Kebutuhan biaya listrik sama anak sekolah juga ada," keluh Tini.

Seorang pedagang telur ayam di Pasar Tambun Budi (31) menjelaskan bahwa kenaikan harga bahan pokok di tahun 2025 sudah terjadi sebelum Natal dan Tahun Baru (Nataru).

"Harga sebelumnya Rp 26.000 per kilogram bang, sekarang naik jadi Rp 31.000, naiknya sekitar Rp 5.000-6.000 bang," ungkap Budi kepada palapapos.co.id.

Tak hanya telur ayam, salah seorang pedagang sayur, Sari (38) mengungkapkan harga cabai merah juga mengalami kenaikan.

"Cabai rawit merah Rp 100.000 bang per kilogram, sebelumnya Rp 60.000," jelasnya.

Kenaikan harga bahan pokok di tahun 2025 ini sangat berdampak pada penurunan Omzet pedagang.

Dengan begitu, Pemerintah perlu berupaya bersama pedagang, pembeli untuk menjaga stabilitas harga dan daya beli masyarakat yang menjadi tantangan bersama di tahun 2025 ini.

"Sejak Natal dan Tahun Baru pembeli sepi, Omzet turun kira-kira 30-45%," tambahnya. (Rob)

Editor : Yoedha.

Previous Post Ini Prestasi Kejaksaan Negeri Kota Bekasi di Tahun 2024
Next PostBiaya MCU di RSUD Kota dan Kabupaten Bekasi Mahal