Bupati Taput Nikson Nababan saat menyerahkan bantuan sembako kepada mahasiswa dari luar Taput yang tidak mudik. PALAPAPOS/Alpon Situmorang

TAPANULI UTARA – 164 mahasiswa terdiri dari 117 Institut Agama Kristen Negeri (IAKN) dan 47 Universitas Sisingamangaraja (UNITA) berasal dari luar Tapanuli Utara menerima paket sembako beras, minyak goreng dan indomie dari Bupati Nikson Nababan di rumah dinas Bupati kepada perwakilan mahasiswa, Jumat (1/5/2020).

Bupati Taput Nikson Nababan mengatakan awal pemberian paket sembako berdasarkan informasi masuk kepadanya.

“Senior kalian bilang ke saya, masih ada mahasiswa yang tidak mudik walaupun kampus menerapkan sistem perkuliahan secara daring," kata Bupati.

Nikson mengapresiasi ketaatan mahasiswa mengikuti aturan Pemerintah agar tidak mudik. “Kita yakin pasti orang tua adik-adik juga merasakan kesulitan ekonomi ditengah pandemi Covid-19 seperti juga yang dialami mahasiswa kita di luar," katanya.

Untuk itu, Pemkab ikut merasakan dan mencoba membantu mahasiswa yang tidak mudik. “Kita harap pandemi Covid-19 berakhir, namun bila tidak kita akan coba kembali menyalurkan paket sembako bulan depan," ungkap Bupati.

Nikson berharap mahasiswa bertahan tidak mudik ikut membantu tugas mengedukasi masyarakat.

“Bantu Pemerintah mengedukasi masyarakat agar stay at home memakai masker bila keluar rumah ataupun menyerukan tetap jaga jarak. Ini saya kasih masker untuk dibagikan, mohon dibantu," ucap Nikson.

Miston Siregar mahasiswa UNITA asal Pakkat Humbang Hasundutan mengatakan alasan tidak mudik karena di daerahnya tidak ada jaringan.

“Kami tetap kuliah dengan sistem Daring (Online), saya memilih bertahan karena di daerahku tidak ada jaringan," kata Miston Siregar.

Dia juga menyampaikan rasa terima kasih kepada Bupati Taput atas perhatiannya. “Kami sangat berterima kasih atas perhatian Pak Bupati kepada mahasiswa yang tidak mudik kekampung halamannya," pungkasnya.

Frans Simanjuntak mahasiswa IAKN asal Siantar juga menyampaikan terima kasih atas bantuan paket Sembako.

“Terima kasih Pak Bupati, kami sangat terbantu terlebih ditengah pandemi Covid-19," kata Frans Simanjuntak. (als)

Comments

Leave a Comment

Berita Lainnya

Diduga Ada Kejanggalan, DPC PDI Perjuangan Tapanuli Utara Desak Lakukan PSU

TAPANULI UTARA -Dewan Pimpinan Cabang Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Kabupaten Tapanuli Utara menyatakan menemukan beberapa permasalahan saat dilaksanakannya Pe

Peringati HPN dan HUT PWI Bonapasogit Tabur Ribuan Bibit Ikan

TAPANULI UTARA - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Bonapasogit lepas 3000 Bibit Ikan di sungai Aek Sigeaon

Bawaslu Tapanuli Utara Awasi Pergerakan Kotak Suara

TAPANULI UTARA - Dalam rangka melakukan pengawasan terhadap proses Pemilihan Umum dan kotak suara, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Tapanuli Utara mengerahkan

H-1 Pelaksanaan Pemilu, Bawaslu Tapanuli Utara Libatkan Ribuan PTPS

TAPANULI UTARA - Agar pelaksanaan Pemilu pada 14 Februari berjalan dengan aman, Ketua Bawaslu Kabupaten Tapanuli Utara, Kopman Pasaribu mengungkapkan, saat in

Saat Pencoblosan, Masyarakat Dilarang Membawa Gawai Serta Kamera

TAPANULI UTARA - Koordinator Divisi Penanganan Pelanggaran Penyelesaian Sengketa Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu), Kabupaten Tapanuli Utara, Parlin Tambunan menegaskan, pemilih

APK Terpasang Dikendaraan, Bawaslu Tapanuli Utara Masif Bersihkan

TAPANULI UTARA - Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Tapanuli Utara secara masif melakukan razia sekaligus pembersihan Alat Peraga Kampanye yang