Kasat Lantas Polres Humbahas AKP Robinson Sembiring saat mengintrogasi DPO Perampokan di Wilkum Polres Asahan. PALAPAPOS/Andi Siregar

DOLOK SANGGUL - Sempat kejar-kejaran di jalan raya (jalinsum Dolok Sanggul-Siborongborong), Suhenri Sinaga alias Henri (38), DPO atas perampokan di wilayah hukum Polres Asahan akhirnya dibekuk personil Polantas Polres Humbahas, Rabu (24/7/2019).

Kapolres Humbahas, AKBP MHD R Dayan melalui Kasat Lantas APK Robinson Sembiring kepada wartawan via ponselnya mengatakan, penangkapan terhadap DPO perampokan di wilkum Polres Asahan itu, bermula saat personil Satlantas melakukan Operasi Rutin di jalinsum Dolok Sanggul-Siborongborong tepatnya di perlintasan Desa Dolok Margu, KM 7 Dolok Sanggul, wilkum Polres Humbahas.

Katanya, saat petugas menghentikan, ranmor mobar Trado, Nopol BM 9481 QU, Henri selaku pengemudi mobar tersebut memberikan STNK. Namun seketika rekan langsung melarikan diri. Saat bersamaan Henri memacu ranmor tersebut dan melarikan meninggalkan petugas.

Curiga dengan gelagat pengemudi ranmor trado dan rekannya, petugas melakukan pengejaran hingga tiga KM dari lokasi Ops Rutin. Di jalan raya petugas kejar-kejaran dengan pengendara ranmor dan berusaha menghentikan warga Desa Puki Maria, Kecamatan Air Batu, Kabupaten Asahan itu.

“Atas kesigapan petugas, kita sudah mengamankan Suhenri alias Henri DPO atas perampokan di wilkum Polres Asahan, Sabtu 20 Juli lalu. Kini Tersangka beserta barang bukti sudah diamankan petugas. Sementara rekan lainnya masih dilakukan pengejaran,” kata Robinson. (and)

Comments

Leave a Comment

Berita Lainnya

Pasar Tradisional Tarutung Terbakar, Ratusan Kios Dilahap Si Jago Merah

TAPANULI UTARA - Ratusan kios yang berlokasi di pasar tradisional tarutung ludes di lahap sijago merah pukul 21.30 wib pada Minggu (7/4/2024) kemarin.

Gudang Amunisi di Kota Bekasi Terbakar, Penyebab Belum Diketahui

KOTA BEKASI - Nahas, gudang amunisi Artileri Medan (Armed) yang berlokasi di wilayah Kecamatan Bantargebang, Kota Bekasi terbakar dan menimbulkan ledakan cuku

Polda Metro Jaya Geledah Rumah Ketua KPK Firli Bahuri di Bekasi

KOTA BEKASI - Polda Metro Jaya menggeledah rumah Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri di Villa Galaxy, Jaka Setia, Bekasi Selatan, Kota Bekasi, Jawa Barat, Ka

Polisi Lakukan Otopsi Pastikan Penyebab Kematian WNA Asal China di Mess PT. NH

TAPANULI UTARA - Untuk memastikan penyebab kematian warga negara asing (WNA) asal China bernama Dong Bo (51) di mess PT NH, Kelurahan Onan Hasang, Kecamatan Pahae Julu, Tapanu

Pemandian Air Soda Tarutung Akan Naik Kelas

TAPANULI UTARA - Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif akan memprioritaskan pengembangan destinasi wisata Air Soda terletak di Desa Parbubu I Kecamatan Tarutung.

Tabrakan Dengan Truk, Mahasiswa Pengendara Sepeda Motor Meninggal

TAPANULI UTARA - Diduga akibat kurang hati-hati saat mengendara sepeda motor, seorang mahasiswa IAKN Tarutung tewas mengenaskan akibat Lakalantas di lokasi kejadian pasca tabr