Ketua DPC PPP Kota Bekasi, Sholihin. PALAPA POS/Yudha.

KOTA BEKASI - Bakal Calon Wali Kota Bekasi, H.Sholihin, yang juga Ketua DPC PPP Kota Bekasi menghadiri acara peringatan hari ulang tahun (HUT) DPC Pemuda Batak Bersatu (PBB) yang ke-4 di Graha Girsang, Jatiasih, Kota Bekasi, Sabtu (29/6/2024).

Pada kesempatan itu, pria akrab disapa Gus Shol berharap Pemerintah Kota Bekasi tidak melepas perhatiannya terhadap Organisasi Kemasyarakatan (Ormas) yang ada di Kota Bekasi. 

"Ormas memiliki peran dalam membantu kinerja pemerintah di Masyarakat. Selain itu juga memiliki fungsi control sosial dan mengawal jalannya pemerintahan," kata Sholihin.

“Tadi disampaikan oleh Ketum PBB bahwa PBB tidak mendapatkan dana hibah, jadi tolong diberikan dana hibah, karena untuk pembinaan, dan PBB juga bagian ormas yang menjalankan fungsi kontrol dan membantu masyarakat,” kata Gus Shol, sapaannya.

Ia berharap agar ke depannya, Ormas PBB terus maju dan berkembang sehingga dapat memberikan manfaat untuk Masyarakat Kota Bekasi. Ia yakin dengan keberadaan PBB maka dapat turut serta dalam membantu masyarakat ketika mengalami permasalahan di lingkungan mereka.

“Selamat dan sukses untuk PBB yang sudah berumur 4 tahun, harapannya PBB bersinergi dengan Pemerintah Kota Bekasi membantu kerja-kerja pemerintah yang ada di kota Bekasi,” harap Anggota DPRD Kota Bekasi ini.

Dalam perayaan HUT DPC PBB Kota Bekasi ini, selain dihadiri oleh Gus Shol Bacawalkot dari PPP, juga dihadiri oleh Bacawalkot dari PDI Perjuangan, Mochtar Mohamad, dan Ketua DPC PKB Kota Bekasi, Riski Topananda, perwakilan Partai Solidaritas Indonesia (PSI). Hadir pula perwakilan para ketua ormas, serta unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Frrkopimda) Kota Bekasi.

Penulis : Yudha.

Comments

Leave a Comment

Berita Lainnya

Anggota DPRD Kota Bekasi, Faisal : Masyarakat Jangan Salah Pilih Kepala Daerah

KOTA BEKASI - Menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) November 2024 mendatang, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bekasi saat ini sedang lakukan proses Penc

Jelang Pilkada, DPP PDI Perjuangan Tidak Berikan Izin Kepada Mantan Narapidana

KOTA BEKASI - Sekertaris Jenderal DPP PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto menjelaskan partainya akan memberikan rekomendasi terhadap Bakal Calon (Balon) Kepala

Sambangi Polres Metro Bekasi Kota, Adelia Kawal Kasus Predator Anak Hingga Tuntas

KOTA BEKASI - Kasus kekerasan seksual terhadap anak dan perempuan semakin marak terjadi di Kota Bekasi. Atas hal tersebut Founder Relawan Perlindungan Anak da

Banyak Kasus Kekerasan Seksual, Pj Wali Kota Bekasi Didesak Evaluasi DP3A

KOTA BEKASI - Terhitung sejak Januari 2024, kasus kekerasan seksual terhadap perempuan dan anak di Kota Bekasi kurang lebih mencapai 85 kasus. Atas hal itu Ko

Ketua Komisi I DPRD Kota Bekasi, Faisal : Pemerintah Harus Perhatikan UMKM

KOTA BEKASI - Ketua Komiai I DPRD Kota Bekasi, Faisal menjelaskan bahwa pemerintah harus serius memperhatikan nasib para pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UM

Peringati Bulan Bung Karno, DPC PDI Perjuangan Kota Bekasi Ajak Ribuan Kader Jalan Sehat

KOTA BEKASI - Ribuan kader serta anggota PDI Perjuangan lakukan jalan sehat di rute Car Free Day Kota Bekasi <