Aparatur Sipil Negara (ASN) yang memperlihatkan jersey bernomor punggung 2 usai pertandingan sepakbola di Stadion Patriot Chandrabaga. PALAPA POS/Yudha. (Foto-IST).

KOTA BEKASI - Aparatur Negeri Sipil (ASN) yang diketahui menjabat sebagai camat dan kedapatan "pamer" jersey bernomor punggung 2 usai bermain sepakbola di Stadion Patriot Chandrabhaga beberapa hari lalu terancam terkena sanksi, Rabu (3/1/2024).

“Oh iya, kalau memang terbukti Bawaslu menemukan ada unsur kesengajaan biarkan Bawaslu bekerja dengan profesional, lakukan tugasnya, tentu kami akan menindak hal tersebut. Saya akan mengambil tindakan tegas sesuai dengan sanksi yang ada di Undang-Undang ASN,” ujar Pj Wali Kota Bekasi, Raden Gani Muhamad.

Selain itu, Raden Gani Muhamad pun merasa tidak mengetahui atas kejadian yang dilakukan para ASN tersebut. Ia pun tidak segan agar Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) lakukan pemanggilan terhadap dirinya untuk mengklarifikasi.

“Ada unsur-unsur saat di lapangan yang saya tidak tahu, tentu ini menjadi pendalaman. Tentunya kedepan, sanksi tegas yang memang harus diterapkan. Saya menghargai apa yang disampaikan dan saat ini kita tunggu Bawaslu untuk melakukan tugasnya dan nanti masing-masing dari kami dan saya juga proaktif untuk minta dipanggil untuk bisa memberikan klarifikasi," ucapnya.

Baca Juga : ASN Diduga Tidak Netral, Bawaslu Kota Bekasi Akan Adakan Rapat Pleno

Berikut daftar Aparatur Negeri Sipil (ASN) yang menjabat sebagai camat di Kota Bekasi dan kedapatan "pamer" jersey bernomor punggung 2.

1. Camat Pondok Melati, Heni Setiowati.
2. Camat Bantargebang, Cecep Miftah Farid.
3. Camat Rawalumbu, Nia Aminah Kurniati.
4. Camat Jatiasih, Ashari.
5. Camat Pondokgede, Zaenal Abidin Syah.
6. Camat Mustikajaya, Jaya Eko Setiawan.

Penulis : Yudha.

Comments

Leave a Comment

Berita Lainnya

Calon Wali Kota Tri Adhianto Wakafkan Tanah untuk Gedung Aswaja Center

KOTA BEKASI - Dalam rangka mempererat tali silaturahmi dengan warga dan komunitas, calon Wali Kota Bekasi nomor urut 3 Tri Adhianto menghadiri pengajian Ahlussunnah wal Jama&#

Tri Adhianto Tegaskan Komitmen Birokrasi Bebas dari Korupsi dan Tepis Tudingan Tak Berdasar

KOTA BEKASI - Calon Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto, menegaskan tekadnya membangun Kota Bekasi yang bersih, transparan, dan bebas dari korupsi.

<

KPU Kabupaten Bekasi Akan Gelar Debat Kandidat

KABUPATEN BEKASI - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bekasi akan menggelar debat kandidat Calon Bupati pada Minggu (3/11/2024) mendatang.

Cawalkot Bekasi Tri Adhianto Janji Bangun Perpustakaan Moder

KOTA BEKASI - Calon Wali (Cawalkot) Bekasi, Tri Adhianto berjanji jika terpilih menjadi wali kota akan membangun perpustakaan modern yang bisa dimamfaatkan tempat belajar, nin

Diterpa Hujan Deras Stadion Wibawa Mukti Rusak, Kerugian Belum Dihitung

KABUPATEN BEKASI - Atap bagian tribun barat Stadion Wibawa Mukti rusak parah akibat diterpa hujan deras pada Senin (21/10/2024) kemarin. Atas

Politisi Partai Golkar 'bercokol' Sebagai Ketua DPRD Kabupaten Bekasi

KABUPATEN BEKASI - Lembaga Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bekasi resmi memiliki pimpinan dan wakil pimpinan periode 2024-2029.