Prosesi pelepasan para atlet terbaik KONI Kota Bekasi untuk berangkat umroh. PALAPA POS/Yudha.

KOTA BEKASI - Bertempat di gedung Islamic Center, Jl. Ahmad Yani, Kecamatan Bekasi Selatan, Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Bekasi, Tri Adhianto berangkatkan 77 atlet terbaik untuk umroh beserta 6 pengurus KONI, Jum'at (15/12/2023).

Dalam kesempatan tersebut, Tri Adhianto menjelaskan, pemberian bonus tersebut merupakan langkah apresiasi yang diberikan kepada para atlet lantaran sudah berhasil membawa nama Kota Bekasi menjadi harum di ajang Pekan Olahraga Provinsi Jawa Barat XIV pada Tahun 2022 kemarin.

"Kita mengapresiasi kepada seluruh para atlet berprestasi yang sudah berhasil membawa nama harum Kota Bekasi dalam ajang Pekan Olahraga Provinsi Jawa Barat XIV pada Tahun 2022 kemarin. Ini merupakan sesuatu yang sempat tertunda disesuaikan dengan kemampuan anggaran Pemerintah Kota Bekasi," ujarnya.

Lebih lanjut, pria yang akrab disapa Mas Tri itu berpesan bahwa kedepan KONI Kota Bekasi bisa mengemban amanah sebagai tuan rumah sekaligus mensukseskan perhelatan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) pada 2026 mendatang.

"Oleh karena kita mesti mengucapkan rasa syukur dan berdoa agar capaian-capaian, target-target berikutnya khususnya untuk KONI Kota Bekasi mengemban sebagai tuan rumah Porprov 2026 dan mampu mensukseskan jalannya kegiatan dan menjadi Kota Bekasi menjadi peringkat ketiga bahkan kedua. Jadi ini tidak lepas dari usaha keras, disiplin, latihan," katanya.

Terpisah, salah satu atlet yang berhasil meraih Medali Emas, Arsy Narendra Mangku Luhur (21) menyatakan bahwa dirinya tidak menyangka bisa diberangkatan umroh karena hasil prestasi yang ia miliki.

"Saya tidak menyangka bisa berangkat Umroh. Saya tau dari Pak Sarju selaku Ketua Cabor POSSI Kota Bekasi. Tadinya mau buat Almarhumah Ibu, namun Ibu sudah tidak ada. Keberangkatan saya ini ingin ngedoain Almarhumah Ibu. Menyambut Porprov 2026 dimana Kota Bekasi sebagai Tuan Rumah saya siap mempertahankan prestasi ini. Harapan semoga Kota Bekasi bisa memiliki Kolam Renang sendiri," ucapnya.

Penulis : Yudha. 

Comments

Leave a Comment

Berita Lainnya

Pengurus IPSI Datangi Kantor KONI Kota Bekasi, Ini Penyebabnya

KOTA BEKASI - Pengurus Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Kota Bekasi datangi kantor Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Bekasi. Hal tersebut dil

Jelang Muskot PBVSI Kota Bekasi, Rudy Heryansah Mundur Sebagai Calon Ketua Umum

KOTA BEKASI - Menjelang Musyawarah Kota (Muskot) Persatuan Bola Voli Indonesia (PBVSI) Kota Bekasi yang akan diselenggarakan pada 2 Maret 2024, s

Saat Menggelar Rapat Kerja, Ketua KONI Kota Bekasi, Tri Adhianto Targetkan ini

KOTA BEKASI - Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Bekasi menargetkan para atlet bisa menorehkan prestasi pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jaw

Dhana Satria Kembali Pimpin Cabor PSAWI Kota Bekasi Periode 2024-2028

KOTA BEKASI - Dhana Satria kembali terpilih sebagai Ketua Persatuan Ski Air dan Wakeboard Indonesia (PSAWI) Kota Bekasi peri

Kado Akhir Tahun, Persipasi Juara 1 Liga 3 Seri 1 Jawa Barat

KOTA BEKASI - Meski hanya bertanding dengan 10 orang pemain, Persipasi Kota Bekasi berhasil membungkam Persikas Kabupaten Subang dengan skor 2-0 di laga

Usai Terpilih Sebagai Ketua Umum Kickboxing Indonesia Kota Bekasi, Ini Rencana Danu Mulyantoro

KOTA BEKASI - Usai lakukan Musyawarah Cabang (Muscab) Kickboxing Indonesia (KBI) Kota Bekasi yang pertama, Danu Mulyantoro secara resmi terpi