Bupati Taput Nikson Nababan dan Walkot Batam H.Muhammad Rudi didampingi Sekda masing-masing saat bertukar cinderamata usai penandatangan MoU, Senin (30/5/2022)PALAPA POS/Alpon Situmorang

BATAM - Bupati Tapanuli Utara Nikson Nababan didampingi Sekretaris Daerah Indra Simaremare serta OPD terkait mengikat kerjasama dengan Pemerintah Kota Batam, Provinsi Kepulauan Riau. Penandatanganan Kesepakatan Kerjasama (MoU) dilakukan di Kantor Walikota Batam, Senin (30/5/2022), dengan Walikota Batam H. Muhammad Rudi didampingi Sekretaris Daerah Batam dan beberapa pimpinan OPD.

Bupati Nikson Nababan menyampaikan apresiasi atas jalinan kerjasama tersebut.

"Terima kasih kami ucapkan atas sambutannya. Kami berharap kerjasama antara Pemerintah Kabupaten Tapanuli Utara dengan Pemerintah Kota Batam berjalan baik. Kita tahu, kebutuhan akan komuditi pertanian itu sangat tinggi, Tapanuli Utara sebagai sentral pertanian terutama hortikultura surplus, berharap kerjasama ini bisa ditingkatkan dan kami tunggu kehadiran pak Walikota bersama rombongan berkunjung ke Tapanuli Utara,"ujar Nikson.-

Nikson mengatakan Wali Kota dan rombongan bila datang bisa menikmati Danau Toba dan keindahan alam Tapanuli Utara.

"Selain menjalin kerjasama Pak Wali Kota bisa melihat langsung kira-kira kebutuhan untuk Kota Batam terkait hasil bumi pertanian yang mungkin kita bisa supply,"kata Nikson.

Wali Kota Batam H. Muhammad Rudi menyampaikan ucapan selamat datang kepada rombongan Bupati Taput.

"Terima kasih pak Nikson dan rombongan sudah datang di Kota Batam. Semoga pertemuan kita saat ini membawa keberkahan sehingga apa yang kita rencanakan bisa dikabulkan Tuhan Yang Maha Esa,"ujarnya.

Rudi menambahkan, pihanya senang atas kunjungannya karena Batam salah satu sektor terbesarnya adalah wisata.

"Kota Batam hanya daerah investasi, industri dan pariwisata kita tidak punya hasil bumi. Khusus kota Batam tata ruangnya tidak mengizinkan untuk pertanian, maka dari itu kita butuh import dari dalam negeri termasuk Tapanuli Utara. Saya kira kita sepakat menjalin kerjasama untuk kebutuhan nanti dan akan datang menjadi besar. Mudah-mudahan kerjasama ini akan berjalan dengan baik," pungkasnya.

Agenda, dilanjutkan presentasi tentang potensi komoditi pertanian dan produksi hasil pertanian di Kabupaten Tapanuli Utara oleh Kadis Pertanian Kabupaten Tapanuli Utara dan kemudian dilaksanakan diskusi bersama mengenai hal tersebut.

Acara ditutup dengan penandatangan Kesepakatan Bersama (MoU) antara Pemerintah Kabupaten Tapanuli Utara Provinsi Sumatera Utara dan Pemerintah Kota Batam Provinsi Kepulauan Riau tentang Perdagangan Komoditi Pangan dan Pertanian.

Penulis : Alponso

Comments

Leave a Comment

Berita Lainnya

Selama Dua Hari, Kecamatan Matangkuli Terendam Banjir

Lhoksukon - Selama dua hari, Wilayah Kecamatan Matangkuli, Aceh Utara terendam banjir dengan kedalaman kurang lebih 1 meter, Selasa (8/10/2024).

Masyarakat Tabagsel Indonesia : Semoga Kehadiran Nikson Nababan Menjadi Berkah Bagi Masyarakat

MEDAN- Bakal Calon Gubernur Sumatra Utara Nikson Nababan mengatakan  penerapan prinsip 'the right man on the right place' dalam penempatan seseorang pegawai di pe

Bacalon Gubsu Nikson Nababan Siap Jadi Bapak Bagi Seluruh Masyarakat Sumut

MEDAN - Nikson Nababan, mantan Bupati Tapanuli Utara (Taput) dua periode yang saat ini masuk bursa bakal calon Gubernur Sumatra Utara, menerangkan, apabila diberikan kesempata

Dimposma Sihombing Dilantik Menjadi Penjabat Bupati Tapanuli Utara

MEDAN- Dr. Dimposma Sihombing, S.Sos, MAP dilantik menjadi penjabat (Pj.) Bupati Tapanuli Utara oleh Pj. Gubernur Sumatera Utara Hassanudin yang dilaksanakan di Aula Tengku Ri

DPW Partai Perindo Riau Qurban Dua Ekor Hewan

PEKANBARU - Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Perindo Provinsi Riau menyempatkan qurban dua ekor hewan. Pelaksanaan qurban di Kantor sementara DPW Perindo Jalan Cemara Gobah

Plt. Wali Kota Bekasi Raih Penghargaan Pembina Pengembangan TTG Desa Nusantara

BANDAR LAMPUNG - Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Kemendes PDTT) Republik Indonesia berikan penghargaan kepada para Inovator dan Pembina Peng