
Tokoh masyarakat saat menyematkan cinderamata Ulos dalam pisah sambut Camat Pangaribuan. PALAPA POS/Alpon Situmorang
Warga Pangaribuan Akui Peran Camat Josua Napitupulu Membangun Dusun Terpencil
TAPUT - Warga Pangaribuan Kecamatan Tarutung, Tapanuli Utara terutama Dusun terpencil Sibudil, Desa Manumpak dan Soporaru Sigotom Julu, sangat berat melepas mantan Camat Josua Napitupulu.
Hal tersebut diungkapkan para tokoh masyarakat dalam agenda pisah sambut di Balai Data Kantor Camat pada Kamis (12/9/2019) sore antara Josua Napitupulu dengan David Nainggolan.
Josua Napitupulu yang bertugas 3,3 tahun di Pangaribuan dirotasi ke Muara sedangkan menggantikan posisinya David Nainggolan yang sebelumnya Camat Sipoholon.
Op Kiki Siregar, tokoh masyarakat Sibudi dengan setengah terbata-bata menceritakan peran Josua yang saat itu mengetahui sulitnya akses jalan ke Dusun Sibudil.
Diceritakannya, saat kunjungan Bupati Taput Nikson Nababan ke Parinsoran Garoga serta bermalam, Camat Josua membawa tokoh masyarakat meminta pembangunan jembatan agar akses warga bisa lancar.
"Hanya dalam tempo dua minggu langsung ditanggapi Amang Bupati. Kami sangat bangga punya pemimpin seperti Amang Nikson dan Camat Josua," katanya.
Josua dikatakan Op Kiki sosok yang berjuang melobby pembangunan ke Bupati Nikson Nababan.
“Kami sangat berat melepas Amang karena masih banyak lagi infrastruktur yang perlu digiring ke Pangaribuan namun kami yakin camat yang baru Amang Nainggolan mampu melanjutkannya," harapnya.
Senada juga dikatakan Jauh Tambunan tokoh masyarakat Dusun Soporaru Desa Sigotom Julu yang mengakui akses jalan dibuka serta pelebaran hasil perjuangan Camat Josua ke Bupati Taput.
“Selama ini jalan ke Dusun kami sulit dan terisolir namun berkat program Bupati interkoneksi antar Desa dan peran Amang Camat akhirnya kami jalan kami bisa dilalui roda empat," ujarnya.
Jauh juga berharap untuk Camat yang baru bisa meneruskan apa yang telah dilakukan mantan Camat.
“Amang tolong perhatikan kami warga yang di Dusun terpencil masih butuh pembangunan. Tolong disampaikan ke Amang Bupati," pintanya.
Sementara itu mewakili Uspika Asal Simbolon mengucapkan selamat bertugas di tempat baru dan selamat datang bagi Camat baru.
“Kami Uspika siap bekerjasama untuk kemajuan Pangaribuan dan juga apa yang tadi dikatakan masyarakat terkait pembangunan agar juga bisa dilanjutkan Camat yang baru," harapnya.
Ny Vivi Josua Napitupulu boru Siagian dalam kesempatan itu minta ijin bertugas ke Muara. “Banyak suka duka selama 3,3 tahun mendampingi Camat bertugas, namun berkat dukungan masyarakat ditengah tugas tersebut ada kebersamaan yang hingga kini kami sangat rasakan," katanya seraya menitikkan air mata.
Vivi berharap doa dan dukungan masyarakat di Pangaribuan agar bisa mengemban tugas baru di Muara.
“Terima kasih segenap warga Pangaribuan, staff kantor Camat atas selama ini kerjasamanya. Doakan kami serta dukung tugas Camat yang baru," katanya.
Josua Napitupulu yang dipercaya mengemban Camat Muara mengatakan selama ini punya target bagaimana Dusun terpencil Soporaru dan Sibudil bisa menikmati pembangunan.
“Terima kasih atas dukungan selama ini, kami mohon pamit bertugas di Muara. Semoga nantinya Saya bisa menjawab keinginan Pimpinan Muara jadi super prioritas Destinasi Wisata," pungkasnya. (als)