Lokasi dan plang proyek pertanda pembangunan tahap III dengan anggaran Rp27.140.000 segera dimulai kembali Terminal Ajibata Kecamatan Ajibata, Kabupaten Tobasa. PALAPA POS/Jes Sihotang

Warga Akan Kawal Pengerjaan Proyek Dermaga Ajibata Rp 27,1 Miliar

TOBASA - Kementerian Perhubungan melalui Direktorat Jenderal Balai Pengelola Trasportasi Darat Wilayah II Provinsi Sumatera Utara, segera mengerjakan 'mega proyek lanjutan' pembangunan pelabuhan Ajibata yang menyedot Anggaran Belanja Negara (APBN) Rp27.1 miliarr dan pengerejaannya ditenggat 180 hari kerja.

“Sebagai warga setempat, kami akan melakukan pengawal pengerjaan proyek tersebut,” kata M Sirait (45), di Ajibata, Sabtu (3/8/2019) pagi.

Proyek yang akan dikerjakan kontraktor pelaksana dari PT Maybrat Lestari, dengan nomor kontrak PL.107/6/1/PPK.1/BPTD-II/VII/SP/Ajibata/2019 dan konsultan supervisi dari PT Delima Laksana Tata.

Seperti diketahui, pembangunan sejak tahap I tahun 2017 adalah pemancangan Trestle A dikedalaman (92x7) dan Trestle B (31x7 m) serta pekerjaan upper strukture Trestle A, lalu pada tahun 2018 juga dilakukan pemancangan dan pekerjaan Upper structur trastle B, pekerjaan moveabel brigde dan pekerjaan gedung dan terminal (Fasilitas darat) walau masih hanya sebatas pondasi dan kerangka yang sudah berdiri saat ini.

Lalu untuk tahap III tahun 2019 sekaligus finishingnya, pekerjaan dermaga rakyat (ponton) dan lanjutan pekerjaan fasilitas darat lainnya. Sementara kisaran luas proyek sekitar 4.400M2, panjang dermaga 123.81 M, kedalaman kolam 3 m dan kapasitas sandar kapal 300GT.

“Jadi fasilitas pendukung lainnya seperti kantor Dermaga dan lahan parkir akan segera dikerjakan, termasuk pembangunan kios (loods) dan klaster lainnya guna mendukung projek ajibata yang ebih baik,” kata salah satu tim supervisi terkait rencana pembangunan/pengembangan pelabuhan sampai tahun 2020. (jes)

Previous Post KPK Akan Umumkan Tersangka Baru KTP-E Pekan Depan
Next PostRencana Ganjil-Genap Untuk Motor Undang Pro Kontra Para ‘Biker’