Wakil Wali Kota Bekasi Tri Adhianto meradang dan kecewa lantaran akses lalu-lintas di Jalan Ir Juanda arah Terminal Bekasi, Rabu (11/9/2019) pagi, terhambat karena pedagang kaki lima (PKL) menutup badan jalan. PALAPAPOS/Nuralam

Wakil Walikota Bekasi Minta PKL di Pasar Baru Ditertibkan

BEKASI - Wakil Wali Kota Bekasi Tri Adhianto meradang lantaran akses lalu-lintas di Jalan Ir Juanda arah Terminal Bekasi, Rabu (11/9/2019) pagi, terhambat lantaran pedagang kaki lima (PKL) menutup badan jalan.

Kejadian yang berlangsung pukul 07.00 Wib ini pun menyita perhatian para pengguna jalan. Pasalnya, mantan Kadis PUPR Kota Bekasi itu langsung turun dari mobilnya, dan berjalan kaki menuju lokasi pedagang yang menggelar dagangannya di badan jalan untuk mengurai kemacetan.

Dengan raut wajah yang kecewa, Tri memanggil Komandan Pleton Pengendalian Masa Satpol PP Kota Bekasi, Ibnu Santoso yang ditugaskan mencegah para pedagang berjualan hingga pagi hari.

“Jam berapa ini? Kenapa masih banyak yang berjualan? Macet ini!,” tanya Tri dengan nada tinggi. 

Namun, Ibnu berkilah, bahwa pihaknya sudah melakukan penindakan pada pukul 05:30 Wib, tapi pedagang masih bandel dan menggelar dangangannya.

Tak puas dengan jawaban Ibnu, Wakil Wali Kota Bekasi lantas mencari pengelola Pasar Baru dan perwakilan PKL untuk meminta penjelasan atas masalah ini.

“Ada apa ini? Kenapa masih begini, bukannya kita sudah sepakat, jam 6 pagi jalan ini harus clear? Kenapa masih dilanggar? Ini kan warga mau beraktivitas jadi susah, ayo kita harus mengutamakan kepentingan yang lebih luas. Bersama kita jalani kesepakatan yang telah disepakati demi ketertiban umum,” ucap Tri kepada salah satu perwakilan PKL Pasar Baru.

Terpisah, Kepala Satpol PP Kota Bekasi, Abi Hurairah mengatakan, pihaknya akan melakukan tindakan tegas terhadap pedagang kaki lima yang melanggar kesepakatan.

“Besok akan kita tindak tegas, pokoknya jam 6 pagi jalan harus steril dari PKL dan bisa dilalui kendaraan. Jika masih membandel kita akan lakukan tindakan yang lebih tegas lagi,” tukasnya. (lam)

Previous Post Kapal Pertamina Tenggelam Di Pelabuhan Belawan, 1 Tewas Dan 3 Luka
Next PostAgus Rahardjo Berharap Presiden Jokowi Tidak Menyetujui Pembahasan Revisi UU KPK