Kadis Ketapang Longgos Pandiangan dan Kapolsek AKP Zulkarnaen saat menyerahkan bibit ikan kepada tiga pilar di Desa Sitompul. PALAPA POS/Alpon Situmorang

Tiga Pilar Desa Sitompul Manfaatkan Persawahan Warga Kolam Ikan

TAPUT - Menunggu musim tanam berikutnya sekitar November dan Desember 2019. Tiga pilar Desa Sitompul Siatas Barita, Tapanuli Utara yakni Kades Ucok Hotma Sitompul, Bhabinsa Husin Tanjung dan Bhabinkamtibmas L Siagian memanfaatkan areal persawahan warga kolam ikan.

Untuk mendukung dan menambah bibit partisipasi masyarakat, Dinas Ketahanan Pangan membantu bibit ikan Mas dan Nila sebanyak 5000 ekor. Penyerahan bibit diserahkan di Dusun Parserahan Desa Sitompul, Jumat (23/8/2019) oleh Kadis Ketapang Longgos Pandiangan, Kapolsek Tarutung AKP Zulkarnaen.

Kades Ucok mengatakan latar belakang budi daya ikan ini semata-mata ingin memanfaatkan persawahan warga menunggu musim tanam.

“Selama 3 bulan ini, warga sudah panen dan mampu menikmati hasilnya dilahan seluas 5000 meter persegi," ungkapnya.

Ucok mengatakan, budi daya perikanan ini sebagai langkah percontohan kepada warga ataupun kelompok tani lainnya.

“Apa salahnya lahan persawahan yang usai panen dibuat kolam ikan. Kan tidak ada ruginya justru menambah pencaharian," kata dia.

Kadis Longgos Pandiangan mengatakan bantuan ini inisiasi tiga pilar Desa yakni Kades Sitompul, Bhabinsa serta Bhabinkamtibmas.

“Inilah yang kita inginkan agar warga bisa menambah mata pencahariannya selain padi sawah," katanya.

Selain itu juga dapat mendukung visi misi Taput Lumbung Pangan. “Target kita memberdayakan lahan terlantar," tukasnya. (als)

Previous Post Polisi Baku Tembak Dengan KKB Di Wamena
Next PostDe'Bhagasasi Pasar Proyek Trade Center Jadi Pusat Batik, Seniman dan Kuliner Bekasi