Pelaku curanmor saat mendapatkan perawatan medis di RS Bhayangkara dengan penjagaan ketat dari petugas kepolisian Polres Tebing Tinggi. PALAPAPOS/Ronald Pasaribu

Terjatuh Saat Berusaha Kabur, Pelaku Curanmor Babak Belur Digebuki Warga Desa Tanah Besi

TEBINGTINGGI - Pelaku pencurian sepeda motor (curanmor) Khairul Fahri Pohan alias Pari (32), warga Jalan KF Tandean Lingkungan I, Kelurahan Bulian, Kecamatan Bajenis, Kota Tebing Tinggi, terpaksa dilarikan pihak Polres Tebingtinggi ke rumah sakit akibat mengalami luka-luka usai pelaku terjatuh dari sepeda motor dan sempat dipukuli warga saat berusaha kabur.

Ketika dikonfirmasi wartawan, Sabtu (1/8/2020) siang, Kasat Reskrim Polres Tebing Tinggi AKP Wirhan Arif melalui Kasubbag Humas AKP Josua Nainggolan membenarkan adanya kejadian ini, dan saat ini pihak kepolisian telah melakukan penahanan terhadap pelaku curanmor tersebut.

"Akibat luka-luka yang dialaminya usai terjatuh dari sepeda motor dan sempat dipukuli warga, pelaku selanjutnya dibawa personil Satreskrim ke RS Bhayangkara Kota Tebing Tinggi guna mendapatkan perawatan medis," terang Josua Nainggolan.

Diungkapkan Kasubbag Humas AKP Josua Nainggolan, pelaku curanmor ini ditangkap pada Jumat (31/7/2020) malam sekitar pukul 20.00 WIB di Jalan Dusun II, Desa Pengalangan, Kecamatan Tebing Tinggi, Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) usai melakukan aksi pencurian sepeda motor Yamaha Mio Finno warna Hijau BK 2970 NAN milik Suherman (47), yang saat itu sedang diparkir di depan ruko yang juga kediamannya di Dusun I, Desa Tanah Besi, Kecamatan Tebing Syahbandar, Kabupaten Sergai.

 Dikatakan Kasubbag Humas, tertangkapnya pelaku berawal dari adanya kecurigaan Susanti, istri korban yang melihat ada orang asing yang gerak-geriknya mencurigakan berjalan mondar-mandir didepan kediamannya.

Istri korban lalu keluar dari rumah dan melihat jika pelaku telah menaiki sepeda motor milik suaminya. Meski sempat berteriak "Kok kau ambil keretaku, maliing.. maliing.. maliing“, namun pelaku telah berhasil menghidupkan sepeda motor milik korban dan langsung kabur tancap gas ke arah Kota Tebing Tinggi. 

Warga sekitar yang mendengar teriakan istri korban lalu melakukan pengejaran terhadap pelaku. Selanjutnya, diduga karena gugup dikejar warga, pelaku serta sepeda motor milik korban akhirnya terjatuh hingga pelaku sempat dipukuli puluhan warga yang geram dengan aksi pencurian yang dilakukan pelaku.

"Akibat kejadian ini korban mengalami kerugian sebesar Rp10 juta. Dan kini pelaku beserta barang bukti telah ditahan guna pemeriksaan lebih lanjut," tegas AKP Josua Nainggolan. (nal)

Previous Post Perayaan Idul Adha di Kota Tebing Tinggi, Jumlah Kurban Sebanyak 602 Ekor Sapi dan 751 Ekor Kambing
Next PostBKPPD Kota Bekasi Umumkan Pendaftaran SKB CPNS