Selama Dua Hari, Kecamatan Matangkuli Terendam Banjir
Lhoksukon - Selama dua hari, Wilayah Kecamatan Matangkuli, Aceh Utara terendam banjir dengan kedalaman kurang lebih 1 meter, Selasa (8/10/2024).
Atas peristiwa tersebut, salah seorang warga yang juga sebagai tokoh pemuda Matangkuli, Zulfadli menjelaskan sejauh ini belum ada pejabat pemerintah yang mengunjungi lokasi pengungsian untuk melihat langsung kondisi para korban.
"Kami sangat kecewa dengan sikap pemerintah yang seolah-olah mengabaikan kami yang sedang tertimpa musibah ini," katanya.
Selain itu, ia pun menyampaikan dilokasi tersebut hampir setiap tahun terdampak banjir, namun masyarakat sekitar tidak pernah merasakan bantuan dari pemerintah setempat
"Setiap tahun kami hanya mendapatkan bantuan Indomie. Kami berharap ada pejabat yang datang langsung melihat keadaan kami, agar bisa mengetahui apa yang sebenarnya kami butuhkan," ungkapnya.
Lebih lanjut, Zulfadli juga menyoroti kondisi kesehatan warga yang mulai terdampak. Banyak warga mengalami lecet di kaki akibat terlalu lama terendam air banjir.
"Untuk saat ini posko pengobatan sangat dibutuhkan karena kondisi kesehatan warga mulai terganggu," tambahnya.
Zulfadli menjelaskan saat ini, warga terpaksa bergotong royong membeli kebutuhan pokok, mengingat bantuan dari pemerintah yang diharapkan belum juga tiba.
"Masyarakat berharap agar pemerintah segera turun tangan dengan memberikan bantuan yang lebih signifikan dan memadai, baik dalam bentuk kebutuhan pokok maupun layanan kesehatan," tutupnya. (***)
Redaktur : Togi Manurung.