Sekretaris Komisi I DPRD Kota Bekasi, Nuryadi Darmawan. PALAPA POS/Yudha.

Sekretaris Komisi I DPRD Kota Bekasi, Nuryadi Darmawan : TKK Harus Dapat THR

KOTA BEKASI - Sekretaris Komisi I DPRD Kota Bekasi, Nuryadi Darmawan mendesak Pj Wali Kota Bekasi, Raden Gani Muhamad untuk memberikan Tunjangan Hari Raya (THR) kepada para Tenaga Kerja Kontrak (TKK), Jum'at (22/3/2024).

"Jadi seharusnya PJ Walikota Bekasi memikirkan adanya THR bagi TKK, karena itu DPRD mendesak agar ada rapat kerja karena banyak hal yang di bahas seperti soal THR TKK ini jika memang blm ada pos anggaran yang kan bisa di siapkan," ucap pria asal Fraksi PDI Perjuangan.

Terlebih, pria yang akrab disapa Nung itu menegaskan Pj Wali Kota Bekasi, Raden Gani Muhamad harus memperhatikan nasib Tenaga Kerja Kontrak (TKK) menjelang idul fitri, jangan hanya dituntut bekerja maksimal melayani masyarakat, tapi nasib TKK malah diacuhkan.

" Pj Wali Kota Bekasi, Raden Gani Muhamad harus peka psikologis saudara kita para TKK, yang ada di Kota Bekasi, jangan pernah lupa mengurus dan memperhatikan mereka. TKK sangat senang jika diperhatikan, kinerjanya juga saya yakin akan membaik dan punya semangat baru karena dihargai para pejabat dan pimpinannya. Jangan hanya bicara peningkatan SDM dan kualitas kerja serta pelayanan publik yang baik, tapi  reward  juga kudu danta bos," tegas Nuryadi.

Lebih lanjut, Nuryadi menjelaskan bahwa saat ini sudah selayaknya TKK mendapatkan THR, mengingat situasi dan kondisi ekonomi (APBD) pasca Covid 19 sudah membaik.Terlebih masih menurut Nuryadi tidak ada keluhan terkait keuangan yang masuk ke DPRD selama ini.

"Sebagai anggota Badan Anggaran DPRD Kota Bekasi, saya juga akan terus mengawal apabila ada persoalan anggaran THR untuk TKK, ingat TKK itu salah satu pegawai yang mengawal tumbuh kembangnya pemerintahan di Kota Bekasi," pungkas Nuryadi.

Menurut Nuryadi Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kota Bekasi sangat berkomitmen untuk meningkatkan kesejahteraan TKK, bahkan mendorong agar semua TKK Pemerintah Kota Bekasi segera diangkat sebagai PPPK.

"Kita juga siap menampung aduan dari pegawai TKK dari berbagai persoalan yang disamping dorongan dan desakan untuk pembayaran THR," tutup Nung. (ADV)

Penulis : Yudha.

Previous Post Usai Banyak Penolakan, Begini Perkembangan Rencana Rotasi Mutasi Pejabat Eselon II Kota Bekasi
Next PostKetua Komisi III DPRD Kota Bekasi Murfati, Sebut Kas Daerah Mencapai Rp 600 Miliar