Warga Dusun Parikmatia Desa Sitoluama Pahae Julu saat ini telah menikmati kualitas jalan rabat beton menuju persawahan Parbayonan. PALAPAPOS/Alpon Situmorang

Rabat Beton JUT Parbayonan Sitoluama Perlancar Akses Angkut Komoditi Pertanian

TAPANULI UTARA - Kepala Desa Sitoluama, Kecamatan Pahae Julu, Tapanuli Utara, Luhut Hutabarat menjelaskan jika pihaknya telah selesai melaksanakan pembangunan Rabat Beton Jalan Usaha Tani (JUT), yang bertujuan untuk mempermudah dan memperlancar akses pengangkutan hasil pertanian warga terutama komoditas jagung dan padi sawah.

Pembangunan rabat beton yang dikerjakan dari Dusun Parikmatia menuju areal persawahan dan perladangan Parbayonan sepanjang 248 meter tersebut diapresiasi warga sekitar.

Salah seorang warga, Albert Hutabarat mengakui, dengan kondisi jalan rabat beton yang baru selesai dibangun jadi mempermudah akses petani menuju lahannya.

"Dulu jalan kesana masih setapak dan bila musim panen tiba kami terpaksa memundak, juga pastinya yang dibawa pun tidak maksimal. Sekarang sudah bisa membawa panen pakai sepeda motor," ungkapnya Kamis (31/10/2019).

Terkait dana desa, Albert berterima kasih karena jalan ke pertanian kini kualitas rabat beton, bukan lagi jalan tanah yang licin ataupun berlumpur.

"Sangat membantu sekali mengangkut hasil panen pun cepat, tanpa kesulitan lagi seperti dulu. Selain itu akan bisa memicu optimalisasi lahan pertanian," sebutnya.

Sementara itu, Kades Sitoluama Luhut Hutabarat mengatakan, pembangunan jalan usaha tani kualitas rabat beton atas usulan warga.

"Ada 25 kepala keluarga pemanfaat jalan usaha tani tersebut. Disana terdapat 4-5 hektar persawahan serta kebun karet maupun kemenyan dengan luasan hampir 40 hektar," ungkapnya.

Dengan lebar jalan dua meter, Luhut mengatakan, minimal roda dua sudah bisa berpapasan ataupun hilir mudik.

"Warga sudah bisa memakai sepeda motornya ke kebun, juga mengangkut hasil panennya. Selain itu, akses jalan tersebut jadi dwifungsi, karena terkadang digunakan warga dusun Lobu Unte bila sungai yang berada disekitarnya meluap," katanya. (als)

Previous Post Camat Dan Lurah Se-Kota Bekasi Gelar Outbond Di Cikole Tanpa APBD
Next PostJalan Usaha Tani Sitonong Desa Parsibarungan Diaspal