Kasat Lantas AKP Tohap Sibuea tengah memberikan pengarahan kepada jajarannya sebelum bertugas mengatur lalu lintas. PALAPAPOS/Alpon Situmorang

Polres Taput Wacanakan Kampung Tertib Lalu Lintas

TARUTUNG - Kepolisian Resor Tapanuli Utara dalam waktu dekat, bakal mewacanakan adanya Kampung Tertib Lalu Lintas. Isyarat itu diungkapkan Kapolres Taput melalui Kasat Lantas AKP Tohap Sibuea, Kamis (1/11/2018).

Disela-sela gelaran operasi Zebra, Tohap mengatakan, Konsep Kampung Tertib Lalu Lintas itu menganut kawasan yang ditunjuk pionir tertib berlalu lintas. "Kita coba buat di kawasan Kompleks Mesjid Tarutung," ujarnya.

Kenapa memilih daerah itu, Tohap lebih jauh menjelaskan, karena merupakan wilayah padat penduduk. "Pastinya kendaraan roda dua maupun empat didaerah itu banyak dan juga intensitas lalu lalang kendaraan tinggi," tambahnya.

Nantinya, sambung AKP Tohap, dalam penerapannya warga keluar masuk dari daerah itu wajib pakai helm dan memenuhi standar aturan lalu lintas, yakni memiliki STNK serta SIM.

Dikatakannya, cukup bagus dimulai dari sana karena juga masyarakatnya heterogen dan terdiri dari berbagai profesi. "Kita juga merujuk dengan keheterogenan dan profesi yang beragam tingkat SDM-nya pasti tinggi dan akan lebih mudah disosialisasikan," katanya.

Tohap berharap, dengan ditunjuknya satu daerah tertib lalu lintas akan menular sendirinya ke daerah lain. "Kalau tertib berlalu lintas maka semua akan lancar dan mampu juga menekan angka kecelakaan," pungkasnya. (als)

Baca Juga: Polisi Prioritaskan Tindak Tujuh Jenis Pelanggaran

Previous Post Komunitas Perempuan Taput Yakin Sarma Hutajulu Realisasikan Aspirasi
Next PostAntispasi Korban Laka, Warga Tanam Pohon di Jalinsum Parapat