
Peresmian Pilot Project PLTSa Bantar Gebang oleh Menko Maritim Luhut Binsar Pandjaitan dan Menteri Ristek Dikti Mohamad Nasir beserta pejabat pemerintah dari DKI Jakarta dan Wali Kota Bekasi. PALAPA POS/Istimewa
PLTSa Merah Putih Bantargebang Siap Beroperasi
BEKASI - Pembangkit Listrik Tenaga Sampah (PLTSa) Merah Putih Bantargebang, Bekasi, Jawa Barat yang merupakan hasil kerja sama antara Badan Pengkajian Dan Penerapan Teknologi (BPPT) dan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta siap beroperasi.
"Saat ini 'plant' masih dalam kondisi commissioning, yang tentunya masih ada beberapa komponen atau proses yang perlu disempurnakan oleh BPPT juga Pemerintah Provinsi DKI Jakarta agar PLTSa ini dapat berjalan dengan lancar," kata BPPT Hammam Riza dalam acara peresmian proyek percontohan PLTSa Bantargebang di Bekasi Jawa Barat, Senin (25/3/2019).
Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan, Menteri Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi Mohamad Nasir dan Hammam Riza menekan tombol sirine untuk peresmian PLTSa Bantargebang.
Pembangunan proyek percontohan itu berlangsung dalam waktu cepat yakni satu tahun, sejak groundbreaking pada 21 Maret 2018 sampai peresmian pada 25 Maret 2019.
Hamam menuturkan PLTSa yang dibangun dengan biaya Rp98 miliar itu akan dapat beroperasi total pada beberapa minggu ke depan.
"Dalam beberapa minggu ke depan ini akan sudah fully operational (beroperasi penuh) sehingga dapat dijadikan tempat untuk melaksanakan penelitian pengembangan dan juga seluruh aspek riset, inovasi dan teknologi dengan mengedepankan tingkat komponen dalam negeri," ujarnya.
Proyek percontohan PLTSa Merah putih dibangun dengan kapasitas pengolahan sampah mencapai 100 ton per hari, dan akan menghasilkan listrik sebagai bonus sebanyak 700 kilowatt per jam. "Listrik yang dihasilkan dari PLTSa ini akan digunakan untuk keperluan internal PLTSa sendiri," tuturnya. (ant)