Bakal Calon Wali Kota Bekasi, Heri Koswara (kiri), Ketua Umum (Waketum) DPP PPP Hj. Ermalena (tengah), Bakal Calon Wakil Wali Kota Bekasi, Sholihin (kanan). PALAPA POS/Yudha.

Pengamat Politik Menilai Pasangan Heri Koswara-Sholihin Tidak Serius

KOTA BEKASI - Pengamat politik dari lembaga kajian Indonesia Tetap Satu (ITS), Andrian menjelaskan bahwa pasangan Heri Koswara dengan Sholihin tidak serius dan harus segera mendeklarasikan diri sebagai pasangan dalam kontestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Bekasi.

Pasalnya, Konstalasi di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) disinyalir mengalami polarisasi dengan sejumlah manuver Koalisi Indonesia Maju (KIM). Di Kota Bekasi, Jawa Barat, kehadiran sejumlah calon yang muncul dan telah tebar pesona sudah bisa diperhitungkan.

"Pasangan Heri Koswara - Sholihin mana wujudnya, hanya wacana tak kunjung mendeklarasikan diri sebagai salah satu pasangan yang akan berkontestasi. Dugaan saya ini PKS sedang memainkan politiknya terhadap PPP Kota Bekasi," katanya.

Andrian mengurai, pendaftaran Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) sudah kian dekat. Hal yang tidak wajar jika Heri Koswara-Sholihin yang sudah sejak awal sebagai pasangan serasi tapi dilapangan tidak terlihat kemesraan mereka.

"Gampang saja melihatnya, lihat saja sejumlah baliho spanduk Heri Koswara-Sholihin tidak ada ceritanya mereka dipersatukan. Kita tahu bagaimana militansi kader PKS jika sudah menentukan sikap nya. Dari sini kita melihat ada sebuah orkestrasi yang sedang dimainkan PKS Kota Bekasi," ucapnya.

Terlebih dirinya menduga bahwa PKS telah memainkan polarisasi terhadap Sholihin yang hanya diganyang sebagai Wakil Wali Kota Bekasi periode 2024-2029 mendatang.

"Dan seharusnya Sholihin mendesak pada PKS untuk segera mereka dideklarasikan. Kita semua tahu politik itu dinamis, tiap detik kemungkinan bisa berubah. Sayang banget, jika modal yang sudah dikeluarkan Sholihin menjadi sia-sia," tutupnya.

Penulis : Yudha.

Previous Post Cegah Kasus Gagal Ginjal Kepada Anak, Pemkot Bekasi Akan Awasi Jajanan SD
Next PostPDI Perjuangan Resmi Mencalonkan Satika Simamora di Pilkada Taput